Quantcast
Channel: Haircare – Female Daily
Viewing all 360 articles
Browse latest View live

Perawatan Rambut di Rumah dengan Miranda Keratin Protein Hair Treatment

$
0
0

miranda keratin treatment putik

miranda keratin treatment putik

Ternyata Miranda juga mengeluarkan produk-produk perawatan rambut lho. Salah satunya produk yang sudah saya coba ini, yaitu Miranda Keratin Protein Hair Treatment. Ingin tau reviewnya seperti apa? Yuk, simak di bawah ini!

Pasti kamu sudah sangat familiar dengan brand Miranda ini. Nggak hanya punya pewarna rambut saja, ternyata Miranda juga mengeluarkan produk-produk perawatan rambut lho. Salah satunya produk yang sudah saya coba ini, yaitu Miranda Keratin Protein Hair Treatment.

Produk ini sudah saya coba dari awal tahun ini hingga sekarang. Awalnya saya tau produk ini karena sedang mencari perawatan rambut untuk rambut saya. Kebetulan saya melihat produk ini di e-commerce dan saya langsung tertarik, karena yang saya tahu keratin itu sangat bagus untuk merawat rambut. Tanpa berpikir panjang saya langsung mencobanya dan ternyata saya suka dengan produk ini. Ingin tahu review-nya seperti apa? Yuk, simak di bawah ini!

Packaging

cover depan miranda keratin treatment

Miranda Keratin Protein Hair Treatment tersedia dalam kemasan sachet. Kemasannya didominasi warna hitam dengan design gambar perempuan berambut coklat keemasan. di samping nama produk terdapat gambar before and after dari pemakaian produk ini. Bagian depan produk ini terdapat tulisan nama brand, produk, kandungan utama dan fungsi dari produk tersebut. Pada bagian belakang tertera cara penggunaan, peringatan, ingredients, dan masa kadaluwarsa.

Formula dan klaim

tampak depan miranda keratin treatment

Miranda Keratin Protein Treatment berfungsi untuk melembutkan dan menguatkan rambut. Diperkaya dengan Soy Protein Extract yang mampu mengunci kelembapan rambut agar tidak kering dan kusam. Teksturnya sama seperti hair mask pada umumnya. Pada awalnya yang paling saya notice adalah wanginya yang cukup kuat. Padahal di dalam ingredients parfum berada di urutan tiga terakhir.

Ingredients

Aqua, Cetearyl Alcohol, Glycerin, Cyclopentasiloxane, Cetrimonium, Chloride, Dimethiconol, Amodimethicone, Hydrolyzed Keratin, Behentrimonium Chloride, Lactic Acid, Glycine Soja Protein, DMDM Hydantoin, Parfume, Methylparaben, Propylparaben.

Penggunaan

penggunaan miranda keratin treatment

Penggunaannya saya mengikuti cara pakai yang tertera pada kemasan. Jadi setelah keramas dan menggunakan conditioner, saya oleskan krim ini pada batang rambut hingga ke kulit kepala. Lalu saya pijat perlahan dan tunggu sekitar 5 menit. Kemudian bilas hingga bersih. Saya menggunakan produk ini seminggu sekali. Kalo saya, satu sachet bisa dipakai untuk dua kali pemakaian lho. Seperti yang ada digambar, saya akan memotong produk tersebut menjadi dua bagian. Kebetulan yang satunya sudah saya pakai.

Untuk hasilnya sendiri, saya merasakan efek yang cukup signifikan. Dalam sekali pemakaian saya sudah bisa merasakan rambut saya jadi lebih halus dan lembut. Produk ini juga bisa membuat rambut mengembang saya menjadi tidak mengembang. Di rambut saya, hasil dari produk ini bisa tahan sampai 4 hari. Tapi ada satu hal yang perlu digaris bawahi, produk ini tidak bisa mencegah atau mengurangi kerontokan pada rambut saya.

Final verdict

miranda keratin treatment putik

Dari pengalaman yang sudah saya rasakan menggunakan produk ini, saya merekomendasikan Miranda Keratin Protein Hair Treatment. Apalagi jika rambut kamu mengembang, susah diatur, dan kasar, kamu bisa coba produk perawatan rambut dari Miranda ini. Nggak usah pergi jauh-jauh ke salon, cukup menggunakan produk ini kamu sudah bisa merasakan manfaat keratin pada rambutmu. Walaupun akan sedikit berbeda tentunya dibandingkan perawatan keratin di salon, tapi kamu bisa menghemat pengeluaran, karena harga dari produk ini sangat affordable, yaitu Rp20.000 saja.

Sekarang giliran kamu untuk mencoba Miranda Keratin Protein Hair Treatment ini! Atau mungkin malah sudah mencobanya? Ceritakan pengalamanmu di kolom komentar ya!

 

Foto Dok. Female Daily/Putik Thalita.

The post Perawatan Rambut di Rumah dengan Miranda Keratin Protein Hair Treatment appeared first on Female Daily.


Keramas dengan Air Beras Bikin Rambut Cepat Panjang dan Sehat?

$
0
0

KERAMAS DENGAN AIR BERAS BIKIN RAMBUT CEPAT PANJANG 1

KERAMAS DENGAN AIR BERAS BIKIN RAMBUT CEPAT PANJANG 2

Coba-coba gaya rambut berbeda, ternyata malah terlihat nggak cocok dengan potongan rambut baru tersebut? Rasanya risih dan ingin rambut cepat-cepat panjang aja. Tapi, jika pertumbuhan rambutmu termasuk cukup lama, jangan khawatir. Banyak cara agar pertumbuhan rambut lebih cepat.

Cara paling mainstream pastinya pakai sampo khusus yang diklaim dapat menstimulasi pertumbuhan rambut lebih cepat. Mostly pasti kenal dengan sampo berlogo kuda, Mane ‘N Tail, kan? Atau the legend sampo Me’tal? Yup, kedua sampo itu memang sudah famous banget buat memanjangkan rambut dengan cepat.

Namun, nggak sedikit pula yang merasa nggak cocok dengan sampo-sampo penumbuh rambut tersebut. Selain dengan sampo, cara lainnya untuk mestimulasi pertumbuhan rambut adalah dengan hair tonic atau hair serum. Kamu juga bisa DIY home remedy sebagai cara alami biar rambut tumbuh panjang lebih ngebut. Hanya perlu air beras lho, mudah dan murah kan?

Baca juga: 5 Skincare dengan Kandungan Beras untuk Menutrisi dan Mencerahkan Kulit

Manfaat air beras untuk rambut

Thai white rice (Jasmine rice)

Keramas dengan air beras sudah jadi tradisi bagi perempuan suku Yao di desa Huang Luo, China, yang memang terkenal dengan rambut mereka yang super panjang dan sehat. Rambut panjang bak Rapunzel adalah kebanggan buat perempuaan-perempuan Yao, dimana mereka hanya potong rambut sekali seumur hidup! Begitu juga perempuan Jepang di era Heian yang menumbuhkan rambut mereka sepanjang mungkin hingga kaki.

Mereka bukan cuma punya rambut panjang, tapi juga sehat, kuat bahkan tetap hitam berkilau sampai tua! Apa sih, rahasia hair care routine mereka? Bukan sampo, kondisioner, apa lagi hair extension. Rahasianya sesimpel air beras!

Ternyata air tajin ini kaya akan nutrisi yang bermanfaat untuk menstimulasi pertumbuhan rambut, membuat rambut lebih lembut, kuat, juga bercahaya. Air beras mengandung asam amino yang penting untuk memproduksi protein dan keratin di rambut. Air beras ini juga mengandung Vitamin B, C dan E yang diperlukan untuk rambut kuat, kulit kepala yang sehat dan bebas ketombe. Selain itu, air beras juga mengandung inositol, yakni karbohidrat yang dapat melindungi rambut dari kerusakan. Cocok banget sebagai remedy untuk damaged hair akibat styling tools dan coloring.

Ditambah lagi, dalam sebuah studi, air beras dianggap baik untuk kamu yang memiliki masalah di kulit kepala seperti dermatitis atopik, psoriasis, atau dermatitis seboroik yang bisa jadi sensitif terhadap kandungan SLS di shampo.

Baca juga: 5 Hair Mask untuk Bikin Rambut Lebih Halus dan Tampak Lurus

Cara membuat air beras untuk keramas

KERAMAS DENGAN AIR BERAS BIKIN RAMBUT CEPAT PANJANG 3

Perempuan Jepang di era Heian menggunakan Yu Su Ru, yakni larutan hasil rendaman atau cucian beras untuk membilas rambut mereka. Namun, perempuan suku Yao di Cina punya resep rahasianya sendiri lho. Air beras yang digunakan oleh suku Yao adalah hasil fermentasi, yang katanya akan jauh lebih efektif dibanding air cucian beras saja. Walaupun untuk meniru resep rahasianya suku Yao agak sulit karena beberapa ingredients-nya sulit didapat, tapi kamu masih bisa nyontek resep rahasia ini dengan bahan-bahan alternatif.

Untuk membuat fermentasi air beras ini, pertama-tama sediakan: beras putih, dianjurkan menggunakan sticky rice atau beras ketan; satu mangkok air bersih; kulit jeruk, dianjurkan kulit grapefruit atau jeruk Bali, lavender atau tea tree essential oils, dan wadah toples untuk menyimpan air beras.

Cara membuatnya juga gampang!

  1. Cuci beras dengan air untuk menghilangkan debu dan kotoran yang menempel di beras. Kemudian buang air cucian beras. Langkah ini opsional, jika kamu merasa beras sudah bersih, langkah ini bisa di-skip.
  2. Campurkan beras dengan semangkok air bersih, masukkan kulit jeruk atau grapefruit peels.
  3. Masak dengan api sedang hingga air mendidih (jangan sampai berasnya matang, ya), kemudian tambahkan essential oils secukupnya.
  4. Simpan air beras dan isinya kedalam toples kaca tertutup, lalu diamkan air beras ini hingga terfermentasi. Lama masa fermentasi beragam, mulai dari 3 hingga 4 hari, 2 minggu, atau 1 sampai 2 bulan lebih. It’s up to you.
  5. Air beras ini bisa digunakan sebagai pengganti sampo dan kondisioner, atau sekadar digunakan setelah sampo.
  6. Diamkan air beras di rambut dan kulit kepala selama kurang lebih 20 menit, kemudian bilas hingga bersih dengan air.

Baca juga: 4 Perawatan Rambut Minimarket Murah dan Bagus untuk Rambut Rusak

Penting sebelum mencoba!

KERAMAS DENGAN AIR BERAS BIKIN RAMBUT CEPAT PANJANG 6

Because it’ a home remedy, don’t expect it to be a magic solution that will change your hair overnight. Selain itu, nggak semua orang bakalan cocok dengan treatment air beras ini. Terutama jika kamu punya hair porosity rendah. Belum tau jenis hair porosity-mu? Cek dulu di artikel ini! 

Air beras ini tinggi protein, dan kelebihan protein justru nggak baik buat rambut, sebab dapat menimbulkan penumpukan protein yang menyebabkan rambut lebih kering dan mudah patah. Jadi, sebaiknya sih, jangan keramas dengan air beras terlalu sering. Kalau kamu rajin banget, sih, coba lakukan 1 kali seminggu saja. Jangan lupa pula untuk membilas rambut dengan air sampai benar-benar bersih setelahnya ya, biar nggak ada sisa-sisa tajin yang nempel di kulit kepala dan rambut.

Gimana, tertarik buat coba?

 

Foto: Freepik.com

 

 

The post Keramas dengan Air Beras Bikin Rambut Cepat Panjang dan Sehat? appeared first on Female Daily.

5 Rekomendasi Shampoo untuk Kulit Kepala Seboroik Dermatitis!

$
0
0

Murah dan Bagus, Ini Rekomendasi Haircare Minimarket untuk Rambut Kering

Dermatitis Seboroik

Pusing menghadapi seboroik dermatitis? Berikut beberapa shampoo yang bisa kamu coba!

Sebagai penderita seboroik dermatitis, saya nggak pernah bisa pakai sembarangan shampoo. Nggak cuma shampoo, sih. Segala macam produk rambut yang biasanya mengandung alkohol jenis tertentu bisa memicu seboroik dermatitis saya kambuh. Kalaupun lagi nggak kambuh, menggunakan shampoo yang salah bikin kulit kepala saya jadi berminyak dan berketombe. Ternyata, nggak cuma saya yang mengalami hal ini! Nah, berikut adalah beberapa rekomendasi shampoo buat kamu yang juga punya seboroik dermatitis, atau kulit kepala berketombe!

 1. The Body Shop Ginger Anti Dandruff Shampoo

ginger_shampoo-tmb

Kayaknya kalau kamu pengikut setia Female Daily, bakalan tahu kalau shampoo ini adalah salah satu shampoo favorit FD Babes. Arinda, Amal, bahkan termasuk saya cinta banget sama produk ini! The Body Shop Ginger Shampoo  ini memang dikhususkan bagi kamu yang memiliki kulit kepala yang flaky. Sebelum saya menggunakan produk ini, kulit kepala saya saat itu memiliki red patches, serta bersisik akibat terlalu kering. Saya gunakan produk ini selama satu minggu, langsung sembuh saat itu juga! Rambut saya nggak lagi flaky, kulit kepala saya yang kemerahan juga hilang. Seperti namanya, wanginya juga wangi ginger yang soothing. Harga sebotolnya sekitar Rp 119.000/250ml. Tapi, tersedia juga dalam value bottle seharga Rp 160.000 dengan ukuran yang lebih besar (400ml).

Baca juga: Review Lengkap The Body Shop Ginger Shampoo & Conditioner

2. The Bath Box Veggie Pro Nourishing Shampoo

The-Bath-Box-Veggie-Pro-Nourishing-Shampoo-3

Salah satu produk yang unik banget menurut saya, karena shampoo ini mengandung protein yang diambil dari sayur-sayuran yang mampu menutrisi kulit. Selain itu produk ini juga diperkaya dengan extract honey yang dapat menjaga kelembutan rambut supaya nggak bikin rambut kamu kering. Aromanya terbuat dari natural essential oil seperti orange, rosemary, lavender, kenanga dan geranium. The Bath Box Vegie Pro Nourishing Shampoo diformulasikan dengan menggunaka natural ingredients, tanpa menggunakan SLS maupun irritants lainnya. Jadi, aman banget buat kamu yang punya kulit kepala berketombe, atau menderita seboroik dermatitis! Shampoo ini juga nggak akan bikin kulit kepala kamu jadi kering, dan cocok buat kamu yang sering styling rambut. Kamu bisa dapatkan produk ini seharga Rp 165.000/200ml. Masih cukup affordable untuk all-natural shampoo.

Baca juga: Saya Mengindap Dermatitis Seboroik, Gejalanya mirip Psoriasis

3. Selsun

Selsun-Blue-Dandruff-Medicated-Shampoo-Treatment-Anti-Dandruff-Seborrheic-dermatitis-Shampoo-Relieve-Flaking-Itching-Cools-Scalp.jpg_960x960

Kalau kamu pernah ke dokter kulit untuk berkonsultasi soal rambut berketombe atau seboroik dermatitis, mungkin salah satu shampoo yang akan direkomendasikan oleh dokter adalah shampoo Selsun ini. Karena, Selsun adalah shampoo yang khusus digunakan untuk menghilangkan gatal-gatal dan ketombe. Selsun mengandung bahan aktif selenium sulfida, yang sering digunakan untuk mengatasi masalah kulit kepala, seperti ketombe dan dermatitis seboroik. Selsun tersedia dalam dua jenis, yaitu Selsun Blue dan Selsun Yellow. Perbedaan dari Selsun jenis Blue dan Yellow terdapat di dalam kandungan selenium sulfidanya. Nah, berhubung menurut saya ini adalah shampoo yang cukup 'keras', kamu lebih baik gunakan maksimal 3x dalam seminggu.  Kalau perlu, konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter mengenai kulit kepalamu sebelum menggunakan produk ini!

4. Naturica Soothing

7703329_0766cdee-fc2d-4842-a8b5-9b49a8b3d761_800_800

Naturica Soothing Relief Shampoo mungkin jadi salah satu shampoo dengan harga yang cukup pricey menurut saya. Perbotolnya seharga sekitar Rp 300.000 - Rp 350.000. Tapi, nggak sedikit yang bilang kalau shampoo satu ini wajib banget untuk dicoba, terutama kamu yang punya kulit kepala berketombe. Shampoo ini mampu mencegah pembentukan ketombe, serta berfungsi sebagai antioksidan pada kulit kepala. Dilengkapi dengan Vitamin F, Panthenol dan alpha-bisabolol yang konon katanya bisa bikin rambut kerasa ringan, lembut, dan silky, tanpa membuatnya berminyak. Ini adalah salah satu produk yang masuk dalam  produk yang akan saya coba selanjutnya!

5. Erha Erazol Medicated Shampoo

19366-large_default

Shampoo dari Erha yang satu ini, bisa juga jadi salah satu solusi buat kamu! Formulanya dikhususkan untuk mengatasi infeksi jamur pada kulit kepala, seperti seboroik dermatitis, ketombe, dan Pityriasis Versicolor. Shampoo ini disarankan untuk digunakan maksimal 2 kali dalam seminggu, selama 2-4 minggu. Sedangkan kamu yang mengalami Pityriasis Versicolor boleh menggunakan shampoo ini sebanyak 1 kali sehari, maksimal 5 hari dalam seminggu. Ternyata, banyak juga yang udah pernah nyobain shampoo ini, dan suka sama hasilnya. Bahkan, review-nya di FD apps mencapai rating 4.6, lho!

Baca juga: Tips Memilih Shampoo yang Baik untuk Rambut Lebih Halus dan Sehat

So, berikut adalah beberapa shampoo yang bisa kamu coba kalau kamu menderita seboroik dermatitis, maupun kulit kepala berketombe. Gimana menurut kamu? Ada yang pengen kamu coba juga? Yuk, jangan lupa komen di bawah ya!

 

Foto: Dok. thebodyshop.co.id,  thebathbox.co.id, watsons.co.id, pinterest.com, erhastore.co.id

The post 5 Rekomendasi Shampoo untuk Kulit Kepala Seboroik Dermatitis! appeared first on Female Daily.

Olaplex No. 7 Bonding Oil, Mahal tapi Efektif untuk Rambut Kering dan Rusak

$
0
0

Olaplex no 7 Bonding Serum, Mahal tapi Efektif untuk Rambut Kering dan Rusak-5

Olaplex no 7 Bonding Serum, Mahal tapi Efektif untuk Rambut Kering dan Rusak

 

Olaplex bukan lagi nama brand yang asing untuk pasar Indonesia. Apalagi kalau kalian yang suka bleaching rambut, pasti sering banget dengar nama ini. Saya sendiri sudah beberapa kali ngomongin Olaplex di beberapa artikel, contohnya di artikel "Rambut Rusak jadi Halus dengan Olaplex Hair Treatment?" di mana saya nyobain full head treatment Olaplex di Quo Studio, lalu ada juga artikel Wednesday wishlist saya yang pingin banget nyobain shampoo dan conditioner dari brand ini.

Olaplex no 7 Bonding Serum, Mahal tapi Efektif untuk Rambut Kering dan Rusak-4

Olaplex no. 7 Bonding Hair Oil ini bukan hanya sekadar hair oil untuk bikin rambut yang kering dan kaku, menjadi lebih lemas. Tapi fungsinya memang untuk menutrisi dan memperbaiki jaringan batang rambut yang rusak, akibat sering menggunakan hair styling tools atau diwarnai. Olaplex no. 7 Bonding Hair Oil, memiliki formula dan teknologi yang sama seperti Olaplex No.1 Smart Bond. Kandungan utama yang ada pada hair oil ini adalah :

Bis-aminopropyl Diglycol Dimaleate : kandungan ini berfungsi untuk memperbaiki single sulfur hydrogen bonds di dalam rambut dan 'menjahitnya' kembali. Sehingga rambut kalian yang terlihat kusam, mudah patah dan bercabang, jadi sehat kembali.

Vitis Vinifera (Grape) Seed Oil: kaya akan bahan-bahan anti-aging seperti beta-carotene, vitamins D, C, E, essential fatty acids, dan polyphenols, sehingga dapat melindungi rambut dari radikal bebas dan menutrisi rambut sepanjang hari.

Fermented Green Tea Oil: kandungan ini berfungsi untuk memaksimalkan penyerapan vitamin dan nutrisi ke

Full ingredient list:

Dimethicone, Isohexadecane, C13-14 Isoparaffin, Coco-Caprylate, Phenyl Trimethicone, Bis-Aminopropyl Diglycol Dimaleate, Propanediol, Zea Mays (Corn) Oil, Beta-Carotene, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Moringa Oleifera Seed Oil, Punica Granatum Seed Oil, Water (Aqua), Morinda Citrifolia Fruit Powder, Fragrance (Parfum), Hexyl Cinnamal, Eclipta Prostrata Extract, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Limonene, Tocopherol, Citral, Linalool, Melia Azadirachta Leaf Extract, Citronellol, Pseudozyma Epicola/Camellia Sinensis Seed (Green Tea) Oil Ferment Extract Filtrate.

Olaplex no 7 Bonding Serum, Mahal tapi Efektif untuk Rambut Kering dan Rusak-5

Bedasarkan klaim dari Olaplex, hair product yang mereka miliki ini memang akan memperbaiki kondisi rambut bila digunakan dalam jangka waktu panjang. Jadi bukan hanya memberikan efek sementara. Tapi apakah benar klaim tersebut?

Sejujurnya ketika awal menggunakan hair oil ini saya nggak ngerasain 'the magic', makanya jarang banget saya pakai, haha. Cuma setelah tiga bulan lalu saya bleaching rambut untuk kedua kalinya, baru deh saya bisa ngerasain efeknya hair oil ini di rambut saya yang super kering. Apa saja yang saya rasakan ketika menggunakan produk ini?

Silky smooth hair

Basically, saya ini memiliki batang rambut yang super tebal, jadi kalau di styling dengan catokan hasilnya akan sangat ter-structure. Sehingga sulit sekali untuk saya styling rambut yang terlihat airy atau nggak kaku. Nah, ketika saya menggunakan  Olaplex no. 7 Bonding Hair Oil, saya dengan mudahnya mendapatkan efek airy dan bouncy tersebut. Nggak hanya itu saja, secara keseluruhan, rambut saya juga terlihat lebih glossy dan lembut.

 

Tips Mengakali Rambut Kering: Rusak-2

No more curly/dry ends

Nggak tahu kenapa, beberapa hari lalu ada beberapa helai rambut saya, yang ujungnya keriting dan kaku banget. Karena nggak suka melihatnya, langsung saya aplikasikan saja  Olaplex no. 7 Bonding Hair Oil secara rutin setiap hari, setelah keramas dan setelah mengeringkan rambut. Dalam jangka waktu 2 hari, rambut kering ini langsung jauh membaik!

Extra heat protector

Nggak hanya memperbaiki dan menutrisi rambut, hair oil ini juga melindungi rambut dari panasnya catokan, hingga 450 drajat!

Itu tiga hal major yang saya rasakan ketika menggunakan hair oil ini. Tapi selain dua hal ini, satu hal lagi yang saya rasakan ketika menggunakan Olaplex no. 7 Bonding Hair Oil, rambut yang tetap terlihat bagus dan rapih, di hari ke-2! Biasanya kalau hari ke-2, rambut saya sudah mulai susah banget diaturnya.

Oh ya, walaupun produk ini bentuknya oil tapi nggak bikin rambut jadi cepat berminyak atau bikin lepek kok. Benar-benar ringan banget dan nggak terasa seperti sedang menggunakan hair oil. Penggunaannya sendiri cukup sedikit kok, yaitu 2-3 tetes saja. Bisa diaplikasikan pada rambut yang setengah basah atau rambut yang kering.

Good news-nya nih, sekarang kamu dengan mudahnya bisa membeli rangkaian produk Olaplex di Indonesia. Yes, Olaplex sudah resmi masuk ke Indonesia, dengan harga yang make sense! Belinya bisa langsung di official Olaplex store yang ada di Shopee! Mereka juga lagi banyak promo dan diskon lho!

The post Olaplex No. 7 Bonding Oil, Mahal tapi Efektif untuk Rambut Kering dan Rusak appeared first on Female Daily.

5 Brand Haircare Mewah yang Terkenal di Instagram

$
0
0

5 HAIRCARE MEWAH YANG TERKENAL DI INSTAGRAM

HAIRCARE MEWAHProduk kecantikan bukan cuma skincare dan makeup saja. Haircare juga nggak boleh dilupakan. Seberapa sering kamu merawat rambut? Sudah kenalkah dengan brand haircare luxurious ini?

Sesekali, nggak ada salahnya beli haircare mewah untuk memanjakan rambut dan kulit kepalamu. Kalau mau brand haircare yang berkualitas sekaligus cantik buat feed Instagram kamu, intip deh 5 nama di bawah ini!

1. Sachajuan

5 HAIRCARE MEWAH YANG TERKENAL DI INSTAGRAM - SACHAJUAN

Brand asal Stockholm ini punya kemasan yang bening dengan desain yang clean. Sangat simpel. Ada banyak produknya yang terkenal, seperti shampoo, hair paste, hair perfume, shine serum, dan hair mist. Sachajuan ini bukan brand baru lho! Nama brand ini adalah perpaduan nama pemiliknya, yaitu Sacha Mitic dan Juan Rosalin, yang membangun salon bersama sejak 2004.

Baca juga: 10 Brand Kecantikan Scandinavia yang Harus Kamu Tahu!

2. Ouai

5 HAIRCARE MEWAH YANG TERKENAL DI INSTAGRAM - OUAI

Banyak yang menganggap Ouai adalah nama yang cukup intimidating, karena sulit menyebutkannya. Sebenarnya, cara bacanya gampang kok, yaitu 'way', seperti kita menyebutkan 'why'. Brand ini didirikan oleh Jane Atkin, seorang hairstylist ternama di Amerika, yang juga seorang columnist di Glamour Magazine. Produk yang populer adalah Ouai Wave Spray untuk memaksimalkan tampilan rambut keriting, Ouai Dry Shampoo Foam yang kerap digunakan oleh para seleb, dan Ouai Treatment Masque yang bisa bikin rambut selembut sutra dalam beberapa menit.

Baca juga: Tren Minimalis Pada Packaging Beauty Brand Indie

3. Gisou

5 HAIRCARE MEWAH YANG TERKENAL DI INSTAGRAM - GISOU

Brand haircare mewah asal Amsterdam ini tampilannya sangat chic. Kalau di Instagram kamu follow beauty influencer dari luar negeri, terutama yang suka product styling, kamu pasti sering melihat Gisou dalam foto mereka. Produk yang laku keras adalah Honey Infused Hair Oil, Honey Infused Hair Mask, dan Honey Infused Hair Perfume.

Baca juga: 7 Pilihan Shampoo untuk Tampilan Rambut Lebih Bervolume

4. Olaplex

5 HAIRCARE MEWAH YANG TERKENAL DI INSTAGRAM - OLAPLEX

Ciri khas Olaplex adalah menuliskan angka pada setiap produknya. Brand ini terkenal bagus buat merawat rambut yang kusam, gampang patah, atau sering terkena panas dari styling tools. Coba deh Olaplex No.7 Bonding Oil untuk bikin rambut lebih halus, berkilau dan non-frizzy, atau Olaplex No.03 Hair Perfector untuk mengurangi rontok, memperbaiki struktur dan tekstur rambut.

Baca juga: 5 Shampoo untuk Menaklukkan Rambut Singa!

5. Amika

5 HAIRCARE MEWAH YANG TERKENAL DI INSTAGRAM - AMIKA

Bukan cuma punya produk haircare dan hair styling saja, Amika punya tools yang cukup lengkap. Berbeda dengan 4 produk di atas yang kemasannya minimalis, Amika sangat festive dan colorful, sangat menyegarkan mata. Didirikan tahun 2007 di Brooklyn, brand ini punya ciri khas memakai Sea Buckthorn Berry pada produk-produknya. Semuanya vegetarian-friendly dan cruelty-free, lho! Kamu bisa coba Plus Size Hair Body Mousse kalau punya rambut lepek, atau The Kure Intense Repair Mask untuk menjinakkan rambut kaku dan kasar.

 

Menggiurkan banget ya? Sebagai orang yang mudah terbuai dengan packaging, saya pingin banget punya semuanya. Apalagi Gisou Tapi mengingat rambut saya tipis dan rapuh, jadi saya harus berhati-hati dalam memilih haircare. Sayang kan, kalau sudah beli haircare mewah tapi nggak terpakai. Gimana menurut kamu? Kalau sudah pernah coba salah satunya, jangan lupa share di kolom komentar ya!

Foto: Sachajuan, Ouai, Amika, Byrdie, Allure, Revolve, Cult Beauty, Freepik.

The post 5 Brand Haircare Mewah yang Terkenal di Instagram appeared first on Female Daily.

4 Rekomendasi Hair Serum Bagus dari Drugstore

$
0
0

hair serum murah Arum (8)

cara memperbaiki rambut rusak Arum (1)

Hair serum bagus nggak selalu harus mahal kok. 4 serum rambut dari drugstore ini harganya affordable, namun bekerja dengan baik untuk menutrisi rambut.

Salah satu produk perawatan rambut yang paling penting adalah hair serum. Saya sudah membuktikan sendiri. Rambut saya kondisinya sangat berbeda ketika rutin memakai hair serum, dengan ketika sedang malas memakainya. Hair serum yang bagus mampu melembapkan rambut, mengembalikan kilau rambut, dan melindungi rambut dari kerusakan akibat panas matahari dan juga panasnya alat styling.

Hair serum yang bagus harganya nggak harus mahal kok. Ada beberapa pilihan hair serum yang affordable, namun kualitasnya bagus dan tetap mampu melindungi rambut saya dari kerusakan. Saya sudah mencoba banyak hair serum, dan ini dia, rekomendasi hair serum bagus dengan harga yang affordable, yang pernah saya coba.

Baca juga: 4 Perawatan Rambut Minimarket Murah dan Bagus untuk Rambut Rusak


hair serum murah Arum (1)

Elips Hair Vitamin

Serum rambut yang satu ini dikemas dalam bentuk kapsul, untuk setiap kali pemakaian. Sisi positifnya, kita nggak usah repot menakar saat memakai dan tentunya lebih travel friendly. Tapi kekurangan kemasan seperti ini memang agak ribet dan nyampah setiap kalau pemakaian. Tapi bagaimana pun juga, Elips Hair Vitamin adalah serum rambut dengan kualitas yang sangat baik yang pernah saya coba. Penggunaannya cukup satu butir Elips untuk rambut saya yang panjangnya sepunggung. Efeknya bikin rambut lembap, lembut, dan wangi. Harganya sangat-sangat terjangkau. Rp.11.500 untuk isi 6 butir, dan Rp.82.000 isi 60 butir.

NATUR PROTECTING TREATMENT HAIR SERUM

Natur Hair Serum Protecting Treatment

Jujur aja, awal mencoba dulu saya sama sekali nggak berekspektasi kalau serum ini bagus. Apalagi serum ini punya aroma seperti melon, aroma yang sebenernya enak dan disukai banyak orang, tapi juga kebetulan aroma yang saya nggak suka. Untungnya sih aromanya nggak bertahan lama di rambut saya. Yang saya suka dari serum ini adalah, dia mampu melindungi rambut saya dari panasnya alat catok. Walau sering di catok, rambut saya tetap terasa lembut, lembap, dan terlihat shinny. Serum ini juga cenderung ringan di rambut, nggak bikin rambut lepek dan menggumpal. Untuk harga Rp.80.000, menurut saya serum ini worth it untuk dibeli.

 hair serum murah Arum (6)

XL Proffesionel Spa Invigorating Hair Serum

Nah, ini yang sedang saya pakai dan sudah tiga bulanan penggunaan. Awalnya saya beli karena diskon buy 1 get 1, dan jadi keterusan memakai sampai sekarang. Serum ini aromanya segar dan enak, bertahan lumayan lama di rambut saya. Performanya untuk memperbaiki tekstur rambut yang frizzy juga bagus. Tapi memang sedikit boros, karena agar hasilnya bagus di rambut saya, serum ini harus dipakai dalam jumlah yang dua kali lebih banyak dibandingkan hair serum lain yang saya mention di sini. Tapi karena harganya cuma Rp.85.000 dan sering didiskon juga, jadi saya nggak masalah kalau serum ini cepat habis.

 L'OREAL PARIS ELSEVE EXTRAORDINARY OIL

L'Oreal Elseve Extraordinary Oil

Harga asli serum ini memang di atas 100 ribu. Tapi saya sendiri malah jarang membeli dengan harga tersebut. Serum ini sering sekali diskon, dan juga dijual dalam kemasan kecil 30 ml yang tentu lebih murah harganya. Meskipun namanya hair oil, tapi tekstur serum ini cenderung ringan dan nggak lengket. Melembapkan rambut, memperbaiki tekstur rambut, bikin rambut jadi gampang diatur, dan nggak bikin rambut jadi lepek. Pilihan aromanya juga enak-enak sekali, bikin rambut jadi wangi seharian.

 

Yang mana nih, serum rambut andalanmu?

The post 4 Rekomendasi Hair Serum Bagus dari Drugstore appeared first on Female Daily.

Rambut Rusak? Ini 5 Cara Memperbaikinya!

$
0
0

cara memperbaiki rambut rusak Arum (2)


cara memperbaiki rambut rusak Arum (2) - Copy

Perawatan rambut yang saya lakukan satu bulan terakhir ini berhasil membuat rambut saya jadi lebih lembap, lembut, dan sehat.

Bulan lalu saya menyadari kalau rambut saya sangat-sangat kering, ujungnya bercabang, kusam, dan ketika disentuh juga terasa sekali teksturnya kasar. Ketika di-styling menggunakan catokan, rambut saya juga nggak senurut biasanya. Curl yang dihasilnya susah sekali "matang" sempurna. Saya langsung tahu, rambut saya sedang dalam kondisi yang sangat nggak sehat.

Saya memang baru saja mengganti warna cat rambut. Dan karena bulan ini memang sedang hectic sekali, banyak pekerjaan yang menuntut waktu lebih, jadi saya nggak sempat melakukan perawatan rambut sama sekali. Perawatan rambut yang saya lakukan praktis hanya cuci rambut dengan menggunakan sampo. Tapi catok dan styling jalan terus, karena saya harus online meeting dan melakukan berbagai macam kegiatan yang mengharuskan saya tampil rapi. Karena hampir selalu terburu-buru, saya bahkan nggak mengaplikasikan heat protector ketika menggunakan hair styler yang panas.

Selama satu bulan ini, saya melakukan perawatan intensif untuk mengembalikan kesehatan rambut saya. Dan masuk satu bulan, sudah mulai terlihat bedanya. Rambut saya sudah terlihat lebih lembap dan lebih mudah diatur, meskipun belum 100% kembali seperti kondisi awal.

Nah, ini yang saya lakukan satu bulan terakhir ini:

1. Potong ujung-ujung rambut

Ini langkah pertama yang harus dilakukan kalau rambut sudah terlanjur rusak. Bagian terbawah rambut adalah bagian yang paling sedikit menyerap nutrisi dari akar rambut. Bagian ujung juga merupakan bagian yang terlama terkena panas alat catok. Kalau sudah terlanjut patah dan bercabang, bagian tersebut biasanya sudah tidak bisa diperbaiki, jadi sebaiknya dibuang saja. Jangan khawatir, toh rambut kita akan tumbuh panjang lagi kok.

 cara memperbaiki rambut rusak Arum (3)

2. Ganti conditioner dengan hair mask

Hair mask cenderung lebih rich dan melembapkan rambut dibandingkan dengan conditioner. Itulah alasan pemakaiannya juga dianjurkan seminggu sekali saja, tidak setiap keramas. Tapi karena jadwal mencuci rambut saya sudah sangat berkurang, jadi saya memakai hair mask setiap kali keramas, atau seminggu dua kali.

Cara menggunakannya, setelah membilas shampoo dengan bersih, saya sedikit mengeringkan rambut dengan handuk, agar airnya tidak terlalu menetes-netes. Kalau sudah, baru aplikasikan hair mask merata ke seluruh batang rambut, tidak perlu kena ke akarnya. Saya mengaplikasikan hair mask ini tebal-tebal. Lalu setelahnya, diamkan selama beberapa menit. Bisa ditinggal scrubing dan sikat gigi dulu ya. Lalu bilas sampai bersih. Kalau takut hair mask terkena kulit kepala dan meninggalkan residu yang bisa menyebapkan ketombe, bisa diulang menggunakan shampoo lagi, di area akar rambut saja.

Baca juga: 5 Hair Mask untuk Bikin Rambut Lebih Halus dan Tampak Lurus

3. Kurangi frekuensi mencuci rambut

Aktifitas mencuci rambut akan menghilangkan minyak alami di kulit kepala secara berlebihan, dan membuat rambut jadi kering dan nggak sehat. Jadi selama satu bulan terakhir ini, saya mencoba mengurangi jadwal cuci rambut saya. Yang awalnya dua hari sekali, jadi dua kali saja dalam satu minggu. Memang awalnya rambut jadi terasa gatal, lepek, dan nggak enak banget. Tapi itu cuma di minggu pertama kok. Setelahnya juga terbiasa.

Apalagi buat yang pekerjaannya menuntut untuk tampil rapi, mengurangi frekuensi mencuci rambut ini justru membantu lho. Karena kita jadi nggak harus mengeringkan rambut dengan hair dryer dan mencatok sering-sering juga. Tapi kalau bisa sih, sebaiknya hindari dulu styling tools yang menggunakan pemanas tinggi.

 cara memperbaiki rambut rusak Arum (1)

4. Pakai hair serum

Hair serum ternyata penting banget lho untuk kesehatan rambut. Saya sudah membuktikan, ketika saya malas pakai hair serum, rambut saya jadi frizzy dan mudah sekali bercabang. Dan ketika rambut saya sudah terlanjur rusak, hair serum ini terbukti bisa mengembalikan kelembapan rambut saya lagi.

Selama sebulan ini saya pakai hair serum dengan dosis dua kali lebih banyak dari biasanya, dalam satu kali pemakaian. Agar nggak bikin rambut lepek, caranya adalah pakai saat kondisi rambut masih setengah basah, dan jangan terlalu dekat dengan akar rambut. Pakai di batang dan ujung-ujung rambut saja, lalu biarkan rambut kering secara alami.

5. Pakai hair oil seminggu sekali

Kalau weekend, saya biasanya melakukan perawatan dengan Virgin Coconut Oil atau Castor Oil. Minyak tersebut saya aplikasikan ke seluruh bagian rambut dalam keadaan kering, pijat-pijat, lalu bungkus dengan handuk dan diamkan selama satu jam. Setelah itu cuci rambut sampai bersih. Setelahnya rambut jadi lebih lembap dan halus.

Sebenarnya ada banyak macam produk hair oil. Namun saat ini, saya sudah cukup puas menggunakan single oil seperti VCO saja untuk perawatan rambut saya. Masker rambut dengan menggunakan oil ini terbukti bisa mengembalikan kelembapan dan tekstur rambut saya.

 

Selamat mencoba ya! Semoga berhasil. :)

 

Foto: Dok. Female Daily/Arum

The post Rambut Rusak? Ini 5 Cara Memperbaikinya! appeared first on Female Daily.

5 Cara Ampuh Atasi Rambut Bau Saat Pakai Hijab!

$
0
0

hijab

tutorial-makeup-hijabers-party-halal-lokal-1

Siapa bilang dengan berhijab itu kamu terbebas dari segala jenis perawatan rambut? Justru kamu perlu perawatan ekstra, karena ketika berhijab rambut akan semakin rentan terkena permasalahan rambut.

Penggunaan hijab setiap hari dapat membuat kulit kepala lebih mudah berkeringat. Akibatnya? Gampang gatal, lepek, dan rambut bau saat pakai hijab. Nah, biar kamu nggak terganggu dengan bau dan rasa gatal saat pakai hijab, ini dia beberapa cara mengatasinya!

  1. Mencuci rambut secara rutin

KERAMAS DENGAN AIR BERAS BIKIN RAMBUT CEPAT PANJANG 5

Buat kamu yang berhijab, rambut bau saat pakai hijab memang jadi hal yang paling bikin jengkel. Nggak nyaman buat diri sendiri, dan juga kadang bikin nggak pede sama orang di sekitar. Coba deh lakukan ritual keramas lebih rutin dengan jadwal yang ideal yaitu dua kali sehari. Walaupun rambut terlindungi dari polusi, tapi jilbab yang menutupi rambut kita itu bisa dengan mudahnya membuat kulit kepala berkeringat. Sehingga dapat mempermudah bakteri berkembang biang di kulit kepala, sehingga muncul masalah lainnya, seperti ketombe dan juga rambut lepek. Jangan lupa gunakan conditioner sehabis menggunakan sampo, dan lebih baik jika rutin creambath setiap seminggu sekali untuk menguatkan akar rambut.

Baca juga: Cara Merawat Rambut Berhijab Saat Cuaca Panas

  1. Keringkan rambut sebelum menggunakan hijab

RAMBUT KERING DAN RAPUH - HAIR DRYER

Cara mengatasi rambut bau saat pakai hijab dan menghilangkan sensasi gatal yang kedua adalah, dengan memastikan rambutmu kering sebelum menggunakan hijab. Jangan sekali-kali kamu mengenakan jilbab saat rambut masih dalam kondisi basah. Karena menutup rambut yang basah dengan jilbab, akan menyebabkan rambut menjadi lembap dan beresiko munculnya jamur. Ewh, nggak pingin rasanya itu terjadi!

  1. Pilih dalaman hijab yang tepat

FdBeauty-hijab

Memilih dalaman untuk hijab juga tidak kalah pentingnya. Apalagi jika kamu sudah menggunakan jilbab dengan kain yang tebal, jangan sampai dalaman yang kamu gunakan bahannya juga tebal. Ada baiknya kamu menggunakan dalaman berbahan katun, Karena bahan katun dapat lebih mudah menyerap keringat. Dan disarankan untuk kamu memilih dalaman yang kedua sisinya terbuka agar rambutmu tetap bisa bernafas. Oh iya, kamu juga harus mengganti dalaman hijab ini 2 hari sekali ya!

Baca juga: Cara Supaya Rambut Nggak Gampang Rontok Pas Pakai Hijab

  1. Pilih rangkaian perawatan rambut yang tepat

clear hijab

sa_shampoo hijab series copy 2 (1)

MERAWAT RAMBUT BERHIJAB DI CUACA PANAS 1 Rambut Bau Saat Pakai Hijab

Kamu juga harus memastikan rangkaian perawatan rambut yang tepat.  Alangkah baiknya jika kamu memilih sampo dan conditioner yang sesuai dengan kondisi rambutmu. Kamu bisa mengetahui terlebih dahulu jenis rambutmu seperti apa, dan apa saja permasalahan yang dialami oleh rambutmu. Jika sudah mengetahui, kamu dapat dengan mudah memilih produk perawatan apa yang sesuai. Saat ini juga sudah ada banyak kok rangkaian produk rambut untuk para perempuan berhijab.

  1. Jangan lupa gunakan hair mist

MERAWAT RAMBUT BERHIJAB DI CUACA PANAS Rambut Bau Saat Pakai Hijab

Penggunaan hair mist juga penting lho! Dengan menyemprotkan hair mist rambutmu akan terasa lebih segar dan wangi sepanjang hari. Sehingga kamu tidak akan merasakan gatal dan bau saat melakukan aktivitas. Cara pemakaiannya pun mudah, sebelum menggunakan hijab seprotkan hair mist pada batang rambut dan kulit kepala secara merata. Pijat lembut agar meresap ke kulit, lalu tunggu sampai rambut kering dan setelah itu baru deh gunakan hijabmu. Kalau pingin wanginya lebih strongg, kamu juga bisa kok menyemprotkan hair mist ini langsung ke hijabmu.

Jadi itu dia 5 cara yang bisa kamu coba untuk mengatasi bau saat pakai hijab dan gatal-gatal yang menggangu. Walaupun rambutmu tak terlihat tapi jangan sampai kamu malas merawat rambut ya!

The post 5 Cara Ampuh Atasi Rambut Bau Saat Pakai Hijab! appeared first on Female Daily.


Rangkaian Hair Care untuk Rambut Kering dan Bercabang

$
0
0

Rangkaian Hair Care untuk Rambut Kering dan Bercabang

Murah dan Bagus, Ini Rekomendasi Haircare Minimarket untuk Rambut Kering

Rambut kering dan bercabang, menjadi dua permasalahan yang nggak bisa dihindari semua orang. Baik rambutnya yang nggak pernah diproses kimia atau menggunakan hair styling tools sekalipun, pastinya akan mengalami hal ini. Normal saja kalau rambut kalian mudah kering dan bercabang, soalnya faktor yang menyebabkan rambut rusak itu banyak banget, contohnya polusi, udara, stress, cara kita mengeringkan rambut dan sebagainya. Makanya rambut kita butuh asupan vitamin untuk menjaga kesehatannya.

Biasanya produk yang disarankan untuk mengatasi rambut kering dan bercabang adalah dengan menggunakan leave on atau hair oil. Kedua produk ini memang terbukti ampuh banget untuk melembutkan dan mengurangi rasa kasar dari rambut kering dan bercabang tersebut. Namun nyatanya menggunakan hair oil saja kurang cukup, jadi butuh dibantu dengan rangkaian hair care lainnya.

Maka dari itu L'Oreal Professionnel, memperkenalkan rangkaian hair care untuk mengatasi rambut kering, bercabang dan tipis pada bagian pangkal. Rangkaian ini sendiri diberi nama Serie Expert Pro Longer.

Rangkaian Hair Care untuk Rambut Kering dan Bercabang -3

Lalu apa sih keunggulan dari Serie Expert Pro Longer?

Pada rangkaian ini L'Oréal Professionnel menggunakan active ingredient asam amino yang dapat menjaga kesehatan, kelembapan dan mengatasi rambut rontok. Ditambah dengan teknologi Filler-A100, di mana filler-A100 ini berfungsi untuk mengisi batang rambut yang kosong, sehingga mengurangi terjadinya rambut kering dan bercabang. Oh ya, selain untuk mengatasi rambut bercabang dan kering, Serie Expert Pro Longer juga dapat menebalkan rambut bagian pangkal yang biasanya tipis.

Rangkaian Hair Care untuk Rambut Kering dan Bercabang

Rangkaian produk dan penggunaan

Serie Expert Pro Longer merupakan rangkaian produk yang bisa kalian pakai sendiri di rumah, dalam seri ini ada 5 produk yang bisa kamu gunakan, yaitu shampoo, conditioner, hair mask, leave in dan filler concentrate. Karena produk yang dimiliki dalam seri ini banyak banget, L'Oreal Professionnel memberikan tips penggunaan untuk daily dan mingguan. Untuk menjaga rambut agar tetap lembap dan nggak kering, disarankan untuk menggunakan shampoo, conditioner/hair mask, dan leave in, sebagai rangkaian perawatan rambut harian. Namun, untuk rangkaian perawatan mingguan, kalian bisa menggunakan 3 produk saja, yaitu Shampo, filler concentrate dan  leave in.

Review-nya gimana?

Saat pertama mendapatkan produknya, saya merasa kalau sepertinya ini rangkaian hair care biasa saja. Namun setelah mendengarkan penjelasannya, saya malah semangat untuk nyobainnya. Tentunya yang bikin saya penasaran adalah filler-A100, yang klaimnya bisa mengisi kekosongan pada batang rambut. Di mana batang rambut yang kosong inilah yang menyebabkan rambut kering, bercabang dan kusut.

Karena produk ini baru banget di rilis hari Kamis lalu, jadi saya baru menggunakannya sebanyak 3x, tapi efeknya sudah langsung kerasa sih. Yang saya rasakan, rangkaian ini benar-benar bikin rambut saya super lemas, lembut dan mudah banget diaturnya. Biasanya shampo yang memberikan kelembapan atau untuk rambut kering, nggak akan cocok dengan kulit kepala saya. Namun untuk Serie Expert Pro Longer aman banget untuk kulit kepala, karena nggak bikin gatal atau kulit kepala jadi berminyak. Jadi buat pemilik kulit kepala sensitif, kayanya bisa deh cobain rangkaian hair care ini!

Gimana? Penasaran mau coba? Rangkaian Serie Expert Pro Longer sudah bisa kalian beli melalui partner salon L'Oreal yang ada di Jakarta.

 

The post Rangkaian Hair Care untuk Rambut Kering dan Bercabang appeared first on Female Daily.

Cuma 40 Ribuan, Serum Rambut ini Bisa Bikin Rambut Sehat dan Berkilau

$
0
0

Cuma 40ribuan, Serum Rambut ini Bisa Bikin Rambut Sehat dan Berkilau-2

vitamin rambut-10

Kamu punya permasalahan rambut kusam, kering dan bercabang? Semua bisa diatasi pakai hair serum magic ini! Good news, harganya juga terjangkau banget!

Hingga detik ini, saya masih sering banget ditanyain hair serum bagus tapi yang harganya terjangkau. Banyak juga yang minta rekomendasi produk dengan harga di bawah 50 ribu. Jujur, awalnya bingung banget sih, karena jarang nih ada hair serum dengan harga terjangkau, tapi punya kualitas yang bagus.

Tapi saya nggak mau nyerah dong, saya tetap usaha cariin produk hair care yang harganya terjangkau tapi efektif untuk memperbaiki permasalahan rambut. Setelah pencarian yang cukup panjang, akhirnya saya nemu nih, hair serum untuk menjawab kebutuhan rambut kalian yang rusak. Produknya datang dari brand Miranda, kalian pasti familiar dong ya dengan brand ini?

Cuma 40ribuan, Serum Rambut ini Bisa Bikin Rambut Sehat dan Berkilau

Jujur saya nemu produk ini juga karena sempat penasaran dengan brand-nya. As we know, brand Miranda kan sempat booming banget beberapa bulan lalu dan sampai sekarang. Produk yang populer dan dicari-cari banget adalah Miranda Bleaching dan Hair Color varian Ash Blonde. Dua produk ini diincar orang, karena efektif untuk mengubah warna rambut, tapi hasilnya bagus.

Setelah cek brand Miranda, teryata mereka punya hair serum, yang fungsinya untuk merawat rambut. Melihat pewarna rambutnya yang efektif dan bagus banget, saya juga jadi mau test nih, apakah hair serumnya akan se-fantastis dengan dua produk populer lainnya.

Yang menarik dari hair serum ini adalah harga yang super terjangkau, tapi di dalam Miranda hair serum ini sudah dilengkapi dengan Moroccan Argan Oil. Moroccan argan oil sendiri, memang sudah terkenal sebagai kandungan yang bagus banget untuk memperbaiki kondisi rambut. Kandungan ini kaya akan vitamin, mineral dan antioksidan, yang mana dapat mengembalikan kelembapan dan memberikan nutrisi pada rambut. Hasilnya ketika menggunakan hair serum yang sudah dilengkapi dengan kandungan moroccan argan oil, rambut akan lebih mudah diatur, terlihat glossy, nggak kering, dan jadi lebih lembap.

Cuma 40ribuan, Serum Rambut ini Bisa Bikin Rambut Sehat dan Berkilau-3

Miranda Hair Serum hadir dalam 4 variant, yaitu Jojoba Oil, Aloe Vera, Alba/ urang aring, dan Kukui Nut/kemiri. Keempat variant ini sudah diformulasikan untuk kebutuhan rambut yang berbeda. Misalnya kalau kamu sering menggunakan catokan atau hair dryer, bisa menggunakan kandungan Aloe Vera yang bisa mengatasi rambut bercabang, atau Urang Aring untuk menutrisi rambut yang kering. Sedangkan kalau rambut kalian teksturnya kasar atau mudah mengembang, kalian bisa menggunakan Jojoba Oil. Lalu kalau kalian memiliki permasalahan rambut rontok, gunakan Miranda Kukui Nut/kemiri.

Cuma 40ribuan, Serum Rambut ini Bisa Bikin Rambut Sehat dan Berkilau-2

Nah, kalau saya sendiri lebih memilih menggunakan rangkaian Miranda hair serum Urang Aring, soalnya rambut saya kering, karena sering di-bleaching atau proses kimia. Hal pertama yang saya rasakan ketika menggunakan hair serum ini adalah rambut mudah sekali untuk ditata, nggak terasa kering, dan yang terpenting ketika di styling menggunakan cantokan, rambut saya yang biasanya kaku ini terlihat sangat flowy dan sehat banget. Untuk hair serum ini harganya kisaran Rp 47.000! Menurut saya ini a steal banget sih. Jadi kalau kalian lagi mencari hair serum bagus tapi harga terjangkau, coba deh Miranda Hair Serum ini.

Psst, di Beauty Review Female Daily pun sudah banyak review-nya dan banyak yang rekomen, lho!

The post Cuma 40 Ribuan, Serum Rambut ini Bisa Bikin Rambut Sehat dan Berkilau appeared first on Female Daily.

Review Produk Vegan & Natural untuk Menebalkan Rambut Tipis: AROMATICA Rosemary Scalpcare!

$
0
0

review aromatica shampoo menebalkan rambut

review aromatica shampoo menebalkan rambut

Salah satu cara yang paling tepat untuk menebalkan rambut tipis adalah, mengaplikasikan produk yang tepat secara rutin!

Selain masalah jerawat, rambut yang jadi lebih sering rontok pun jadi problem yang muncul selama pandemi ini. Kebiasaan saya yang jauh lebih sering mengikat rambut di rumah juga ternyata bikin kondisinya semakin parah. Sampai akhirnya saya cari tahu tentang ingredients apa sih sebenarnya yang bisa bantu menebalkan rambut sekaligus mengatasi kerontokkan ini dengan optimal. Long story short, akhirnya saya membaca beberapa tulisan yang mengatakan kalau memang rosemary, jahe dan oregano tuh memang bisa membantu memberikan nutrisi pada rambut, sekaligus memperkuat dan mempermudah proses tumbuhnya rambut.

Sebenarnya bisa saja sih saya tumbuk-tumbuk ketiga bahan tersebut atau menggunakan essential oil sebagai DIY treatment untuk diaplikasikan ke kulit kepala, tapi rasanya ribet juga ya. Setelah mencari-cari, akhirnya saya menemukan brand asal Korea Selatan, AROMATICA yang baru masuk Indonesia sekitar akhir tahun lalu. Menariknya, brand yang telah teregristrasi sebagai vegan beauty brand di Vegan Society ini, punya rangkaian hair care Rosemary Scalpcare yang bisa bantu menebalkan rambut dengan pemakaian teratur. Penasaran? Simak cerita saya setelah pakai Rosemary Scalp Scaling Shampoo, Rosemary Hair Thickening Treatment Conditioner dan Rosemary Root Enhancer selama 2 minggu!

Packaging

review aromatica shampoo menebalkan rambut

Rangkaian AROMATICA Rosemary Scalpcare ini terdiri dari sampo, conditioner dan root enhancer. Ketiganya hadir dalam packaging warna hijau yang kokoh dengan botol dan desain yang simple. Karena memang mengusung konsep yang sustainable, AROMATICA juga nggak menambahkan label dan meminimalisir penggunaan box pada setiap produknya. Dari apa yang saya pelajari, untuk semua pacakaging-nya AROMATICA menggunakan 100% recyclable packaging seperti, kaca, PP, dan plastik PET. Pas banget nih buat kamu yang pelan-pelan mau beralih untuk menggunakan produk yang lebih ecofriendly.

Formula & Klaim

review aromatica shampoo menebalkan rambut

Rangkaian produk AROMATICA Rosemary Scalpcare ini memang diformulasikan secara khusus untuk membantu kita yang memiliki rambut tipis, mudah rontok dan gampang ketombean. Kandungan utama yang terdapat pada ketiga produk ini adalah rosemary, pine needles, jahe, bhringraj, basil, coriander, serta oregano oils yang secara langsung diekstraksi dengan metode decoction. Metode ini dipakai untuk secara aktif mengekstraksi kandungan penting dari tanaman yang digunakan, dengan meminimalisir kerusakan fisik dari tanaman tersebut sehingga nutrisi yang diperoleh itu lebih baik.

Klaim yang dimiliki rangkaian ini adalah, mampu membantu menebalkan rambut kita yang mulai menipis, mencegah kerontokkan, mengatasi ketombe, memperkuat rambut, sekaligus membuat kulit kepala terasa lebih segar. Apakah ini benar adanya? We’ll see

AROMATICA Rosemary Scalp Scaling Shampoo

review aromatica shampoo menebalkan rambut

Aromatica Rosemary Scalp Scalling Shampoo yang dinobatkan sebagai No.1 Best Shampoo 2019 by Olive Young Korea ini punya wangi mint dan rosemary yang segar banget. Sampo ini ditujukan buat kamu yang memang ingin menebalkan rambut dengan produk yang lebih natural. Dengan 97% natural ingredients, seperti rosemary, bhringraj dan coriander, sampo ini bisa membantu memberikan nutrisi pada akar rambut. Rosemary sendiri memang terkenal bisa bantu melancarkan sirkulasi peredaran darah pada kulit kepala, sehingga rambut bisa tumbuh lebih sehat. Lalu, ada juga kandungan biotin yang kaya akan vitamin B7 dan panthenol yang bisa bantu memperkuat batang rambut kita, serta menutrisi kulit kepala dengan lebih baik. 

review aromatica shampoo menebalkan rambut

Nah, karena salah satu penyebab tipisnya rambut atau mudah rontok adalah kulit kepala yang kering dan bermasalah, sampo ini juga bisa bantu mengangkat sel kulit mati supaya proses regenerasinya jauh lebih sehat dan rambut tumbuh lebih baik. Formulanya juga nggak mengandung SLS, Paraben ataupun bahan kimia berhaya. Untuk rambut sebahu seperti saya, biasanya cukup 2 pumps untuk menghasilkan busa melipah setiap kali keramas.

AROMATICA Rosemary Hair Thickening Treatment Conditioner

review aromatica shampoo menebalkan rambut

Selain mengandung rosemary, bhringraj, coriander dan biotin untuk bantu menutrisi akar rambut dan membuat rambut terasa lebih lembut dan mudah diatur, kondisioner dengan 92% natural ingedients ini juga diformulasikan dengan babasu oil dan moringa oil yang bisa melembapkan rambut dari akar hingga ujungnya. Ada juga kandungan panthenol atau Pro-vitamin B5 di dalamnya yang bisa bantu mengatasi frizzy hair dengan cara melembapkan area kutikila rambut kita. Tekstur kondisioner ini juga lembut dan ringan, jadi cukup gampang dibilas dan walaupun kita mengaplikasikannya hingga kulit kepala, kondisioner ini tuh nggak akan membuat rambut jadi terasa lepek. 

review aromatica shampoo menebalkan rambut

Sama seperti samponya, kondisioner ini juga tidak mengandung SLS, Paraben, silikon, ataupun bahan kimia berhaya dan memiliki vegan formula. Karena tidak mengandung silikon, kondisioner ini tuh nggak akan membuat rambut jadi berat serta nggak menyumbat pori-pori di kulit kepala kita, sehingga nutrisi bakal dengan mudah terdistribusi dan menjadikan rambut tumbuh lebih sehat.

AROMATICA Rosemary Root Enhancer

review aromatica shampoo menebalkan rambut

Tonic yang formulanya terdiri dari 99% plant -derived ingredients, seperti black beans, black rice, black sesame, mulberry, eggplant, dan black pepper (atau yang disebut sebagai black foods complex) ini bisa digunakan sebagai perawatan intensif untuk memperoleh akar rambut yang kuat. Eco-friendly tonic ini juga tetap dilengkapi dengan ekstrak rosemary, dan biotin yang bisa menutrisi akar rambut hingga ujungnya dengan sangat baik. Aromanya juga enak banget sih menurut saya, ada kombinasi rosemary, lavender dan spearmint oil yang bikin kamu bakal merasakan efek therapeutic nya setiap kali menggunakan root enhancer ini.

Cara aplikasinya juga gampang banget, apalagi dengan aplikator yang memiliki moncong tambahan, kamu tinggal semprotkan tonic ini ke kulit kepala, atau bisa juga fokuskan pada area rambut yang lebih tipis. Setelah itu, pijat lembut tanpa perlu dibilas. Tonic ini juga bisa digunakan dua kali sehari kalau kamu pingin menebalkan rambut lebih cepat.

Final Verdict

review aromatica shampoo menebalkan rambut

Biasanya kalau saya pakai hair care yang klaimnya natural, pasti kulit kepala saya gampang banget deh “ngomel”. Entah itu merah-merah, ketombean, sampai gatal nggak keruan. Tapi rangkaian ini nggak membuat kulit kepala saya gatal dan ketombean!

Lalu, sebagai orang yang suka banget sama wangi herbal, essential oil, sampai rempah-rempah, buat saya rangkaian AROMATICA Rosemary Scalpcare ini tuh enak dan segar. Wangi rosemary nya berasa banget, tapi nggak terlalu herbal dan membuat kita pusing. Hal ini bikin pengalaman merawat rambut tuh jadi super duper menyenangkan. Bahkan, tiap hari saya selalu nggak sabar buat menggunakan AROMATICA Rosemary Root Enhancer nya di kulit kepala. Super fresh dan wanginya therapeutic menurut saya.

Dalam waktu 2 minggu, hal signifikan yang saya rasakan adalah rambut rontok jadi berkurang banyak. Biasanya pas lagi keramas saja, suka banyak banget rambut yang nyangkut di tangan. Kalau sekarang, paling hanya 2-3 helai saja. Selain itu, saya merasa area belahan rambut yang kemarin cukup menipis pun jadi mulai terisi. Memang sih belum tiba-tiba jadi tebal banget, tapi saya melihat perubahannya yang perlahan tapi pasti, dan pas mengikat rambut tuh jadi terasa lebih penuh.

review aromatica shampoo menebalkan rambut

Size sampo dan kondisionernya yang cukup besar juga membuat saya nggak perlu terlalu sering bulak-balik belanja. Dalam 2 minggu saja kayaknya baru habis sekitar ¼ nya saja. Ini pas banget sih buat kamu yang memang berkomitmen untuk mengembalikan ketebalan rambut, karena kayaknya 1 botol 400ml ini bisa buat keramas 2 bulanan deh menurut saya. Saya juga suka sama aplikator dari root enhancer-nya yang berbentuk spray dengan moncong tambahan, yang mempermudah penyebaran cairan langsung ke kulit kepala. Nggak ribet dan mencegah cairan turun ke area wajah.

Kondisionernya juga enak dipakai, nggak greasy, dan nggak bikin rambut saya yang cenderung oily ini terasa berat ataupun lepek. Teksturnya ringan, gampang dibilas dan bikin rambut saya nggak mudah kusut lagi setelah keramas!

review aromatica shampoo menebalkan rambut

Apakah saya akan repurchase rangkaian AROMATICA Rosemary Scalpcare ini? YES! Walaupun produknya baru dipakai 2 minggu, saya sudah melihat perubahan secara perlahan pada rambut. Khususnya sih saya pasti akan langganan beli AROMATICA Rosemary Root Enhancer-nya, karena aplikasinya langsung ke kulit kepala dan formulanya lebih potent, sehingga bisa melakukan stimulasi lebih optimal buat menebalkan rambut.

Kamu udah coba produk hair care nya AROMATICA juga belum? Kalau sudah, ceritain di kolom komentar ya!

 

Foto: Dok. Female Daily, Dok. AROMATICA.

 

The post Review Produk Vegan & Natural untuk Menebalkan Rambut Tipis: AROMATICA Rosemary Scalpcare! appeared first on Female Daily.

Formula Anti-Aging untuk Perawatan Kulit Kepala dan Rambut: Kérastase Chronologiste

$
0
0

Chronologiste ALL-Variant_Below 100 KB (1)

Chronologiste ALL-Variant_Below 100 KB

Nggak cuma kulit wajah saja yang butuh skincare anti aging, ternyata rambut dan kulit kepala juga perlu dirawat agar tak mengalami penuaan dini!

To stay young forever is a wish we all share. Siapa sih yang nggak mau awet muda? Berhubung segala edukasi tentang anti-aging udah banyak dibahas, saat ini 42% wanita generasi millennial usia 25-34 tahun sudah memiliki kekhawatiran akan ageing. Mereka bahkan sudah mulai menggunakan produk perawatan anti-ageing sejak usia 26 tahun. Itulah sebabnya Kérastase sebagai brand profesional luxury memperlengkap rangkaian Chronologiste, perawatan anti-ageing untuk rambut dan kulit kepala, dengan inovasi terbaru dan mengajak para konsumen untuk #LiveBeyondTime.

Jujur, Kérastase Chronologiste jadi salah satu rangkaian produk pertama yang buat saya menyadari, kalau ternyata nggak cuma wajah saja yang butuh anti-aging. Ternyata sama halnya dengan kulit di tubuh, kulit kepala juga mengalami penuaan alami seiring bertambahnya usia. Enam tanda penuaan pada kulit kepala dan rambut biasanya ditandai dengan kulit kepala kering, kaku, dan kendur, kemudian rambut kusam, mudah patah, dan kehilangan volume. Berbagai faktor eksternal dan internal mempercepat penuaan pada kulit kepala dan rambut. Itu sebabnya, Kérastase Chronologiste dirangkai sedemikian rupa untuk mengatasi hal ini!

Ingredients

1- BACK

Apa aja sih yang terkandung dalam rangkaian produk Chronologiste? Rangkaian produk Chronologiste dengan kandungan formula yang secara aktif menutrisi kulit kepala dan rambut diformulasikan secara khusus untuk mengatasi permasalahan kulit kepala dan rambut. Here are the main ingredients:

  • Hyaluronic Acid sebagai hidrator yang mampu melembapkan dan menghidrasi kulit kepala juga batang rambut.
  • Vitamin E sebagai anti-oksidan natural guna melindungi dari agresi eksternal (sinar UV, radikal bebas, dan polusi).
  • Abyssine untuk meregenerasi vitalitas sel sehingga permukaan batang rambut menjadi lembut, kuat, dan lebih baik.

Baca juga: Kenapa Rambut Rontok? Ini Beberapa Penyebabnya

Selain itu, ada pula dua bahan baku yang memiliki peranan penting, seperti:

  • Gluco-Lipid, yang mampu merangsang 20 protein rambut secara sintesis.
  • Bisabolo, yang mampu meredakan iritasi kulit kepala (terkandung dalam produk La Crème de Régénération)

 Products

Screen Shot 2020-10-04 at 06.27.09

Ada 4 produk utama yang digunakan secara berurutan dalam ritual ini, yaitu Le Soin Gommage RénovateurLe Bain RevitalisantLe Crème de Regénération, dan Le Parfum en HuileLe Soin Gommage Rénovateur digunakan sebagai pre-shampoo untuk membersihkan rambut dan kulit kepala, Le Bain Revitalisant sebagai perawatan shampoo,  Le Crème de Regénération yang digunakan sebagai hair mask, serta Le Parfum en Huile yang digunakan sebagai perawatan rambut agar berkilau dan wangi.

Ada juga rangkaian produk khusus yang secara eksklusif tersedia di salon Kérastase pilihan yang menyediakan Chronologiste Rejuvenating Ritual. Inilah Rituel D'Exception Régénération Absolue, dilengkapi dengan masker dan butiran caviar untuk meregenerasi rambut dan kulit kepala.

Chronologiste memang bukan produk baru dari Kérastase, tapi rangkaian produk ini telah mengalami reformulasi supaya lebih fokus terhadap masalah kulit kepala dan rambut. Jujur saya sudah mencoba masing-masing-masing produk dan saya suka banget hasilnya. Buat saya yang punya riwayat kulit kepala seboroik dermatitis, produk ini super aman digunakan di kulit kepala. Rambut juga terlihat lebih sehat dan berkilau!

Baca juga: Rambut Rusak? Ini 5 Cara Memperbaikinya!

Rangkaian produk Chronologiste bisa kamu dapatkan dengan kisaran harga Rp 460.000 hingga Rp 1.400.000. Cukup pricey memang, tapi hasilnya betul-betul kerasa banget. Jadi, kalau kamu bisa invest more on your hair dengan hasil yang maksimal, why not?

Gimana menurut kamu? Penasaran sama rangkaian Kérastase Chronologiste? Share di komen ya!

The post Formula Anti-Aging untuk Perawatan Kulit Kepala dan Rambut: Kérastase Chronologiste appeared first on Female Daily.

5 Perawatan Rambut Rontok yang Harganya di Bawah 50 Ribu!

$
0
0

PERAWATAN RAMBUT RONTOK DI BAWAH 50 RIBU - 2

PERAWATAN RAMBUT RONTOK DI BAWAH 50 RIBU

Siapa yang bilang kalau merawat rambut yang rontok perlu biaya banyak?

 

Beberapa produk perawatan rambut di bawah ini saya rekomendasikan buat kamu yang punya masalah rambut rontok. Harganya terjangkau, aromanya enak, bisa dibeli di supermarket, dan yang pasti membantu rambut jadi lebih kuat dan mudah diatur!

1. Miranda Hair Serum Kukui Nut Oil, Rp46.000

MIRANDA HAIR SERUM KUKUI NUT OIL - PERAWATAN RAMBUT RONTOK

Merawat rambut, mengurangi rambut rontok, dan melembutkan rambut berkat kolaborasi argan oil dan kukui nut oil (minyak kemiri) yang terkenal sangat berkhasiat bagi kesehatan rambut. Aromanya tahan lama, bikin mudah diatur, dan nggak bikin rambut lepek!

Baca juga: Kenapa Rambut Rontok? Yuk, Kenali Penyebabnya!

2. Makarizo Hair Energy Aloe & Melon Extract, Rp8.000

MAKARIZO HAIR ENERGY ALOE AND MELON EXTRACT - PERAWATAN RAMBUT RONTOK

Mengandung Keratin Amino Acids dan Omega 6 untuk menguatkan dan menutrisi rambut, sehingga masalah rambut rontok perlahan-lahan akan teratasi. Plusnya lagi, produk ini nggak bikin akar rambut jadi lepek, punya aroma yang sangat menyenangkan, dan sangat mudah ditemukan, bahkan di minimarket! Kalau rambutmu pendek, ukuran sachet ini bisa untuk 2 kali pemakaian, lho. Gunakan 2 kali dalam seminggu ya biar rambut rontok berkurang dan tampilan rambutmu lebih berkilau.

Baca juga: 5 Cara Mengatasi Rambut Rontok untuk Pengguna Hijab

3. Mustika Ratu Hair Tonic Penyubur Rambut, Rp25.000

MUSTIKA RATU HAIR TONIC PENYUBUR RAMBUT - PERAWATAN RAMBUT RONTOK

Merangsang pertumbuhan rambut, menguatkan akar rambut, mengurangi gatal-gatal dan mencegah munculnya ketombe berkat kandungan ekstrak kina, urang-aring, dan climbazole. Nggak lengket dan aromanya termasuk enak lho untuk ukuran hair tonic!  Setelah keramas, aplikasikan hair tonic ini dengan cara memijat-mijatkannya di kulit kepala.

Baca juga: 5 Brand Haircare Mewah yang Terkenal di Instagram

4.  Natur Shampoo Ginseng Extract, Rp40.200

NATUR SHAMPOO GINSENG EXTRACT - PERAWATAN RAMBUT RONTOK

Nggak cuma membersihkan, tapi merawat kekuatan akar rambut berkat ekstrak ginseng yang sejak dulu terkenal ampuh menutrisi dan memberi energi pada rambut. Penggunaan secara rutin dilengkapi dengan conditioner, bisa bikin kamu say bye-bye dengan rambut rontok!

Baca juga: 5 Shampoo untuk Melembutkan dan Menaklukkan Rambut Singa!

5. Pantene 3 Minute Miracle Conditioner Hair Fall Control, Rp34.000

 

PANTENE 3 MINUTE MIRACLE CONDITIONER HAIR FALL CONTROL

Cukup dengan pemakaian teratur selama 3 menit setelah keramas, rambutmu bakal jadi super lembut, mudah diatur, dan ketika disisir nggak banyak yang berguguran. Rasanya seperti kamu rajin perawatan di salon!

Baca juga: 5 Hair Mask untuk Bikin Rambut Halus dan Tampak Lebih Lurus

Nah, sekarang kamu sudah tahu kan apa saja yang bisa dipakai untuk mengatasi rambut rontok? Kalau ditotal, kelima produk di atas nggak sampai 200 ribu, lho! Hemat, kan?

 

Foto: Freepik.com, Courtesy of brands

The post 5 Perawatan Rambut Rontok yang Harganya di Bawah 50 Ribu! appeared first on Female Daily.

3 Rekomendasi Hair Tonic untuk Rambut Rontok dan Mulai Botak!

$
0
0

3 HAIR TONIC UNTUK RAMBUT RONTOK

PERAWATAN RAMBUT RONTOK DI BAWAH 50 RIBU

Rambut rontok selama masa pandemi? Berikut 3 hair tonic yang bisa bantu kamu mengatasinya!

Sudah menjalani bulan kesekian dari pandemi, kamu mulai stres dan kesepian? Akibat stres ini, banyak yang kulitnya jadi berjerawat, dan juga mengalami kerontokan rambut yang cukup parah. Wajar saja, tahun 2020 memang jadi salah satu tahun yang berat buat kita semua! Selain faktor genetik, stres, dan beban pikiran memang bisa jadi faktor seseorang mengalami rambut rontok dan kebotakan. Nah, untuk mengatasinya, berikut adalah beberapa produk yang bisa kamu coba!

1. Everlaskin

18fe07d8fa3b3e9369b7fc244eb386c2

Baru-baru ini, saya mencoba Scalp Therapy dari Everlaskin, salah satu produk yang sempat viral di Tik Tok! Berbahan natural dari kacang-kacangan dan kopi, Scalp Therapy dari Everlaskin ini memiliki beberapa manfaat seperti mengurangi rambut rontok, menyembuhkan kulit kepala dari ketombe, menjaga kesehatan kulit kepala, serta menstimulasi tumbuhnya rambut pada bagian-bagian rambut yang botak. Well, berhubung bahan yang digunakan completely natural, bau dari Scalp Therapy ini cukup menyengat dan mungkin cukup triggering bagi beberapa orang. Tapi, saya sendiri malah menyukai wangi dari Scalp Therapy ini. Gunakan minimal sehari 2x tepat pada bagian kulit kepala. Kamu bisa gunakan dalam kondisi rambut basah maupun kering. Hasilnya bisa saya rasakan dalam waktu sekitar 1 bulan pemakaian! Rambut saya semakin berkurang kerontokannya. Uniknya, produk ini juga sama sekali nggak memiliki expiry date, lho. Malah semakin lama didiamkan, akan semakin bagus hasilnya!

Baca juga: Rambut Rontok Walau di Rumah Saja?! | Skincare 101

2. Yohmo Tonic

da45a678eec8b6c31582de221446ef28

Yohmo Tonic adalah salah satu brand hair tonic dari Jepang yang udah ada dari sejak 20 tahun yang lalu. Bisa dibilang, ini adalah legendary product! Yohmo Tonic memiliki bahan utama berupa Ethanol dan Benzethnomium Chloride yang berfungsi untuk membersihkan minyak pada kulit dan membersihkan kulit kepala dari bakteri, Castor Oil untuk mencegah rambut rontok dan mengatasi ketombe, serta vitamin E yang membuat rambut tidak mudah patah dan terlihat bersinar. Cara pakainya gampang, aplikasikan Yohmo Tonic setelah keramas ke bagian kulit kepala, kemudian pijat selama kurang lebih 1 menit agar mudah menyerap ke kulit kepala. Untuk kamu yang memiliki kulit kepala kering, kamu bisa membubuhkan lebih banyak Yohmo Tonic. Efeknya akan terasa setelah beberapa kali pemakaian. FD Babe Imani juga suka banget sama produk ini, dan dia menggunakannya secara rutin lho!

Baca juga: 5 Perawatan Rambut Rontok yang Harganya di Bawah 50 Ribu

3. Mustika Ratu Hair Tonic Penyubur Rambut

75312881_079741f7-e453-4d8d-b1b9-ce829aafb654_800_800

Baca juga: Kenapa Rambut Rontok? Ini Beberapa Penyebabnya

Salah satu hair tonic yang affordable tapi manjur adalah Mustika Ratu Hair Tonic. Hair tonic yang satu ini ampuh menumbuhkan rambut serta mencegah tumbuhnya ketombe pada rambut. Cara pemakaiannya mudah, cukup tuangkan pada kulit kepala setiap habis keramas, kemudian pijit secara perlahan. Mustika Ratu Hair Tonic terbuat dari ekstrak kina dan urang aring, serta ada kandungan climbazole yang bisa mencegah tumbuhnya ketombe.

Nah, itu adalah 3 hair tonic yang saya rekomendasikan untuk rambut rontok dan yang mengalami kebotakan. Tapi, jangan lupa untuk keep mindful tentang kondisi mental health kamu sendiri supaya nggak memicu terjadinya kebotakan. Lengkapi juga dengan makanan dan minuman bergizi ya!

Gimana menurut kamu? Adakah produk yang pernah kamu coba atau kamu penasaran untuk coba? Share di komen ya!

 

Foto: Dok. instagram.com/everlaskin, mustikaratuid, yohmotonic, dok. Female Daily, freepik.com.

The post 3 Rekomendasi Hair Tonic untuk Rambut Rontok dan Mulai Botak! appeared first on Female Daily.

Rekomendasi Parfum Rambut untuk Usir Bau saat Pakai Hijab!

$
0
0

Fanbo Andien 2

Fanbo Andien 2

Sering mengalami hijab bau apek? Tenang saja, karena kamu bisa mengatasinya dengan menggunakan hair mist!

Permasalahan yang sering saya alami ketika menggunakan hijab adalah bau apek. Yang menyebabkan hijab bau apek juga banyak banget, mulai dari keringat, menggunakan helm ojek online, atau karena saya lagi skip keramas pada hari itu. Tentunya bau apek ini akan mengganggu mood saya seharian, rasanya insecure banget kalau ada yang dekat-dekat. Untungnya nih, sekarang sudah banyak banget produk pewangi yang dikhususkan untuk rambut, yang tentunya bisa dipakai juga untuk menghilangkan bau apek pada hijab!

Berikut ini rekomendasi parfum rambut versi saya:

Rekomendasi Parfum Rambut untuk Usir Bau saat Pakai Hijab!-4

Sachajuan Protective Hair Perfume

 

Sachajuan ini adalah brand haircare asal Swedia, yang terkenal dengan beberapa produk hair & body care-nya. Salah satu produk yang terkenal dari brand ini adalah Protective Hair Parfume. Ada klaim yang bikin saya tertarik pada produk ini, yaitu they have a unique anti-odour technology yang mana saat parfum rambut ini disemprotkan, campuran formula natural citrus oil akan memecah molekul bau tidak sedap, dan mengubahnya menjadi wangi yang menyegarkan. Base note parfum rambut ini adalah cedarwood, patchouli dan white musk, wangi yang dihasilkan produk ini tidak yang kencang walaupun segar malah cenderung soft dan subtle. Kalau kamu tertarik dengan hair parfum Sachajuan, bisa dibeli di website Sephora dengan harga Rp 975,000 untuk 50ml.

Rekomendasi Parfum Rambut untuk Usir Bau saat Pakai Hijab!

L’occitane Citrus Verbena Hair & Body Mist

Selanjutnya ada Citrus Verbena Hair & Body Mist dari L’Occitane. Varian citrus verbena ini sebenarnya tersedia dengan rangkaian perawatan tubuh lainnya. Konsep hair & body mist ini adalah formula yang terkandung dalam satu produk ini cocok untuk badan dan rambut. Aroma kuat dari lemon dan grapefruit memberikan rasa segar yang tidak berlebihan saat disemprotkan ke rambut. Produk ini memang di marketkan sebagai hair and body mist, tapi tenang saja, ketika dipakai di rambut, hair mist ini nggak akan bikin rambut jadi kaku atau kering kok. Ukuran L’Occitane Citrus Verbena Hair & Body mist ini mungil dan bisa banget dibawa kemana-mana, tanpa khawatir menuh-menuhin tas kamu. Kalau tertarik untuk punya produk ini bisa langsung aja buka website-nya L’Occitane dan dapatkan dengan harga Rp 225,000.

Rekomendasi Parfum Rambut untuk Usir Bau saat Pakai Hijab!-3

The Body Shop Hair & Body Mist

Berikutnya masih dengan konsep hair & body mist, The Body Shop tahun ini baru saja mengeluarkan produk baru hair & body mist, loh! Mereka langsung mengeluarkan 5 pilihan wangi berbeda yang bisa kamu cobain, yaitu Coconut & Yuzu, Apricot & Agave, Pomegranate & Red Berries, Pink Pepper & Lychee, dan Lime & Matcha. Base dari aroma hair & body mist ini mostly adalah fruity. Again tidak usah khawatir rambut kamu bakalan kering ya, pada saat menggunakan hair & body mist ini karena formulanya sudah disesuaikan. Kamu bisa dapatkan The Body Shoo Hair & Body Mist 150ml dengan harga Rp 199,000 saja.

Rekomendasi Parfum Rambut untuk Usir Bau saat Pakai Hijab!-2

Makarizo Hair Scentsations

Nah berikut ini ada hair mist yang harganya di bawah Rp50.000! Yep, Makarizo Hair Scentations! Produk ini cukup menarik karena terdapat scentTech – F, yang mana sebagai bahan untuk penetral bau tidak sedap. Bagi yang kelupaan keramas atau masih mager untuk keramas bisa langsung semprotkan produk ini, tanpa khawatir bau tidak sedap bercampur dengan wangi dari produknya sendiri. Oh selain itu untuk kamu yang masih beraktifitas di luar rumah, parum rambut Makarizo ini bisa bantu melindungi rambut kamu dari paparan sinar UV. Wanginya bertahan sekitar 3-5 jam, jadi kalau mau re-touch sepanjang haripun nggak masalah. Makarizo Hair Scentations tersedia dalam enam varian wangi dan tersedia dalam dua ukuran yaitu 100ml dengan harga Rp 28,000 dan ukuran 30ml dengan harga Rp 15,000.

Jadi gimana setelah membaca beberapa rekomendasi parfum rambut yang bisa usir bau dari aku untuk kamu yang berhijab. Ada yang langsung tertarik untuk coba? Atau bahkan sudah ada yang pernah mencoba salah satu produk di atas? Share yuk, review kalian!

The post Rekomendasi Parfum Rambut untuk Usir Bau saat Pakai Hijab! appeared first on Female Daily.


Atasi Rambut Kusut Saat Bangun Tidur dengan 3 Cara di bawah Ini!

$
0
0

Portrait beautiful young asian woman smile happy relax and leisu

Portrait beautiful young asian woman smile happy relax and leisu

Saat bangun tidur, rambut kusut dan berantakan memang ganggu banget, ya. Apalagi ditambah rambut jadi terlihat megar dan sulit diatur. Sebenarnya hal itu adalah kondisi yang wajar. Tapi untuk kamu yang ingin mengurangi hal tersebut, bisa banget, lho! Kamu bisa coba cara di bawah ini untuk mendapatkan rambut indah saat bangun tidur. Jika kamu melakukannya dengan benar, kamu nggak akan mengalami lagi rambut kusut.

Baca juga: 5 Shampoo untuk Melembutkan dan Menaklukkan Rambut Singa

Pakai seprai berbahan sutra atau satin

side-view-woman-sleeping-bed

Cara untuk menjaga rambut tampak rapi saat bangun tidur adalah menggunakan sarung bantal yang terbuat dari satin atau sutra, karena jika kamu menggunakan kain bantal berbahan katun dapat membuat rambutmu menjadi kering. Bahan satin atau sutra tersebut dapat membuat rambut terasa lebih halus di pagi harinya. Ketika rambut halus, maka rambut nggak akan berantakan dan lebih mudah diatur. Bahan satin atau sutra juga bisa meminimalisir pergesekan pada rambut yang dapat membuat rambut menjadi patah dan bercabang.

Baca juga: 5 Perawatan Rambut Rontok yang Harganya di Bawah 50 Ribu!

2. Gunakan overnight haircare

Murah dan Bagus, Ini Rekomendasi Haircare Minimarket untuk Rambut Kering

Nggak cuma kulit yang harus menggunakan skincare saat malam hari, rambut juga membutuhkan perawatan yang dibiarkan semalaman. Bentuk perawatan ini bisa berupa hair maskhair serum atau hair oil yang baru dibilas esok paginya. Kamu bisa memilih produk yang mengandung keratin, minyak kelapa, minyak argan, minyak zaitun, atau minyak almond. Hal ini dilakukan untuk menjaga kelembapan rambut agar tidak kering dan kaku  keesokan paginya. Kalau kamu memilih menggunakan hair mask, kamu bisa gunakan hair mask favorit mu diseluruh bagian rambut, lalu gunakan shower cap agar tidak mengotori bantal dan tempat tidurmu.

Baca juga: 7 Pilihan Shampoo untuk Tampilan Rambut Bervolume

3. Hindari tidur dengan rambut basah

Asian woman using hair dryer after shower in the bathroom

Jangan tidur dengan rambut yang basah sehabis keramas, karena justru akan membuat rambut rusak dan lepek. Rambut yang basah lebih mudah kusut dan bisa menyebabkan rambut patah. Selain itu, tidur dengan rambut basah bisa meningkatkan risiko rambut rontok dan juga berketombe. Jadi, setelah mandi di malam hari, usahakan untuk mengeringkan rambut secara keseluruhan sebelum kamu tidur.

Itulah dia beberapa cara yang bisa kamu lakukan sebelum tidur, demi mendapatkan rambut indah saat bangun tidur. Oh iya, jangan lupa untuk menyisir rambut sebelum tidur ya! Selamat mencoba!

Foto:freepik.com, dok.Female Daily

The post Atasi Rambut Kusut Saat Bangun Tidur dengan 3 Cara di bawah Ini! appeared first on Female Daily.

Rekomendasi Hair Care untuk Rambut Rontok, Ketombe dan juga Kering, dari ERHAIR

$
0
0

Rekomendasi Hair Care untuk Rambut Rontok, Ketombe dan juga Kering, dari ERHAIR-6

Rekomendasi Hair Care untuk Rambut Rontok, Ketombe dan juga Kering, dari ERHAIR-2

Apapun masalah rambut kamu, tenang saja, ERHAIR punya semua jawabannya!

Sebenarnya sudah lama banget saya tahu kalau brand ERHA punya rangkaian produk untuk perawatan rambut. Cuma, saya nggak tahu kalau ternyata range hair care yang dimiliki ERHA itu macam-macam. Mengingat rambut saya ini super bermasalah, saya jadi tertarik banget ingin kenalan dengan brand hair care dari ERHA, yang diberi nama ERHAIR.

Siapa tahu kalian juga lagi mencari rangkaian hair care yang harganya affordable, tapi kandungan terpercaya dan sudah teruji secara klinis, mungkin ERHAIR bisa jadi pilihan kalian. Nah, gimana kalau sekarang kita langsung bahas satu persatu dari rangkaian ini?

Rekomendasi Hair Care untuk Rambut Rontok, Ketombe dan juga Kering, dari ERHAIR-4

ERHAIR - HAIRGROW

Kita bahas yang rambut rontok dulu ya, soalnya banyak nih yang DM ke saya nanya tentang rekomendasi produk rambut rontok. Di ERHAIR ini ada satu rangkaian hair care yang diberi nama HAIRGROW. Di dalam rangkaian ini terdapat tiga produk yang sebaiknya digunakan bersamaan, ada shampoo, tonic, dan serum. Klaimnya sih, setelah menggunakan rangkaian hair care ini selama 3 minggu berturut-turut, bisa mengurangi kerontokan rambut hingga 58%, dan di minggu ke-4 rambut jadi lebih tebal 36%. ERHAIR HAIRGROW memiliki kandungan yang berbeda-beda, untuk memaksimalkan pertumbuhan dan mencegah kerontokan. Yuk, kita bahas satu-satu ingredients dalam range ini.

  • Shampoo :  Terdapat kandungan Panax Ginseng Extract yang yang berfungsi untuk menstimulasi pertumbuhan rambut dengan memperlancar peredaran darah di kulit kepala. Kemudian ada juga Pumpkin Seed Extract yang fungsinya untuk memblokir hormon pemicu rambut rontok (DHT natural blocker), dan ada juga Panthenol yang membantu menjaga kelembapan rambut.
  • Serum :  Selain mengandung Panax Ginseng Extract, dalam hair serum ini juga terdapat Kopexyl yang fungsinya untuk memperkuat akar rambut, dan Arginine untuk meningkatkan sirkulasi darah, mengontrol produksi sebum, dan juga menjaga kelembapan kulit kepala.
  • Tonic : Dalam hair tonic ini, ERHAIR HAIRGROW memiliki kandungan Biotin yang memang terkenal sebagai kandungan untuk menyuburkan rambut. Lalu untuk menstimulasi pertumbuhan rambut, ERHAIR menambahkan Kopexyl & Eclipta Prostrata Extract, nggak ketinggalan ada juga kandungan Keratin yang berfungsi untuk memperbaiki struktur protein pada batang rambut.

Rekomendasi Hair Care untuk Rambut Rontok, Ketombe dan juga Kering, dari ERHAIR-3

 

 

Baca juga: 5 Perawatan Rambut Rontok yang Harganya di Bawah 50 Ribu!

ERHAIR Restore

Mana tim bleaching dan cat rambut sendiri di rumah? Kering banget kan rambutnya? Kalau gitu kalian harus ganti shampoo kalian dengan ERHAIR Restore ini. Karena fokusnya lebih ke batang rambut, maka range untuk rambut kering ini lebih simpel, yaitu hanya shampoo dan conditioner saja, but trust me, dua produk ini saja sudah cukup bikin rambut kering kamu jadi lembut!

  • Shampoo : Karena fungsinya untuk mengembalikan protein yang hilang pada batang rambut, di dalam shampoo ini terdapat kandungan Ceramide Complex. Nah, Ceramide Complex ini bekerja dengan mengisi kembali fosfolipid rambut, sehingga lapisan perlindungan batang rambut jadi lebih kuat. Ada juga kandungan Hydrolyzed Keratin, yang berfungsi untuk memperbaiki kerusakan batang rambut dengan mengisi protein yang hilang. Dan terakhir yang nggak kalah penting, ada juga Coconut Oil, untuk memberi kelembapan ekstra hingga lapisan batang rambut terdalam, sehingga rambut jadi jauh lebih lembap dan berkilau.
  • Hair Moisturizer : Kalau rambut kita sudah sering diproses kimia (bleaching and hair colouring), rambut memang membutuhkan pelembap ekstra yang bisa meresap dan 'mengisi' kekosongan pada batang rambut. Maka dari itu, selain terdapat Ceramide Complex dan Hydrolyzed Keratin, ERHAIR Restore Hair Moisturizer menambahkan kandungan seperti Shea Butter. Shea butter kaya akan asam lemak dan vitamin, yang berfungsi untuk melapisi batang rambut, sehingga rambut jadi lebih lembap, dan berkilau. Dan untuk melindungi rambut dari agresor luar, seperti debu, polusi dan juga oksidator, ditambahkan juga vitamin E yang kaya akan antioksidan.

Rekomendasi Hair Care untuk Rambut Rontok, Ketombe dan juga Kering, dari ERHAIR

ERHAIR SCALPERFECT

ERHAIR menjadi satu-satunya produk hair care yang menggunakan dual active Piroctone Olamine & Climbazole, sehingga lebih efektif untuk mengatasi ketombe, bahkan bisa juga meredakan dermatitis seboroik ringan. Biasanya orang yang memiliki permasalahan ketombe ataupun seboroik akan mengalami yang namanya kulit kepala gatal, maka dari itu di dalamnya ERHAIR menambahkan lavender oil untuk mengurangi rasa gatal. Ada juga green tea extract yang berfungsi untuk mengontrol produksi minyak berlebih pada kulit kepala. Nah, supaya kulit kepala nggak menjadi kering, di dalamnya juga terdapat Aloe Vera Extract & Panthenol!

Rekomendasi Hair Care untuk Rambut Rontok, Ketombe dan juga Kering, dari ERHAIR-6

Itu tiga produk ERHAIR untuk tiga permasalahan rambut yang berbeda. Lalu gimana efeknya di rambut? Kebetulan saya dikirimkan semua produk ERHAIR ini, tapi saya hanya menggunakan yang sesuai dengan kebutuhan rambut saya, yaitu ERHAIR Restore. I kid you not, this is the best hydrating shampoo and conditioner yang pernah saya pakai. Biasanya kalau saya pakai shampoo dan conditioner yang terlalu melembapkan, bisa menimbulkan permasalahan jerawat. Tapi suda satu minggu saya pakai ERHAIR Restore ini, kulit kepala saya aman dari jerawat atau rasa gatal.

Kalau ditanya efek melembapkannya, yes, shampoo dan conditioner ini melembapkan banget! Kemarin saya sempat coba mengeringkan rambut tanpa menggunakan leave on oil, dan ternyata rambut saya tetap terasa lembut banget! Nggak ada lagi rasa rambut kering atau frizzy setelah menggunakan ERHAIR Restore! Wanginya juga enak banget, lembut tapi fresh! Bener deh, kalian nih yang rambutnya lagi kusut dan kering, wajib cobain shampoo dan conditioner ini!

Baca juga: 7 Pilihan Shampoo untuk Tampilan Rambut Bervolume

Kalau kalian mau beli rangkaian ERHAIR, bisa langsung dibeli di seluruh jaringan klinik ERHA dan bisa di order online di erhastore.co.id atau e-commerce favoritmu ! Selamat mencoba!

Foto: Dok. Female Daily/Shella Sanjaya.

The post Rekomendasi Hair Care untuk Rambut Rontok, Ketombe dan juga Kering, dari ERHAIR appeared first on Female Daily.

Rekomendasi Hair Makeup untuk Menutupi Bagian Kepala Botak!

$
0
0

0990771bd2e7bea78610ac6f6ca42e4b4b

Bingung mengatasi rambut botak? Kamu bisa atasi dengan hair makeup berikut ini!

Rasanya di masa pandemi ini, masalah utama yang sering dihadapi adalah rambut rontok hingga kebotakan. Nggak heran sih, sebab salah satu pemicu rambut rontok atau botak adalah stres. Di masa pandemi yang semuanya serba uncertain seperti ini, nggak sedikit orang-orang yang mengalami stres. Nah, salah satu kuncinya untuk mengatasi rambut rontok dan kebotakan tentu adalah dengan menjaga hati dan pikiran agar tetap mindful, serta menggunakan hair care yang bisa mengatasi rambut rontok dan kebotakan. Tapi, ternyata kamu juga bisa menggunakan makeup sebagai pertolongan pertama untuk mengatasi kebotakan lho! Nah, berikut adalah beberapa makeup yang kamu bisa gunakan untuk mengatasi kebotakan!

1. Toppik Hair Fiber

468c0703-5d18-4a8a-9c51-3a9cbe8c1dbe_1.a97685025cf1796b78ca8b43a52e5f21

Pernah dengar yang namanya hair fiber? Well seperti namanya, basically hair fiber adalah serat-serat menyerupai warna rambut yang bisa kamu gunakan untuk menutupi area kebotakan. Biasanya bentuknya menyerupai powder berwarna hitam atau cokelat gelap, yang bisa kamu aplikasikan dengan bantuan brush atau diaplikasikan secara langsung dari kemasan. Toppik Hair Fiber punya kemampuan menempel ke kulit yang baik, jadi kamu nggak usah takut warnanya lama kelamaan luntur walaupun  beraktivitas penuh! Berhubung produk ini merupakan hair fiber, jadi warnanya sudah cukup pekat. Kamu cukup mengaplikasikan sedikit saja maka daerah kebotakan akan tertutup dengan baik. Tapi kekurangannya adalah bentuknya yang bubuk membuatnya agak sulit diaplikasikan sebab kamu harus berhati-hati terhadap serpihan bubuk yang berjatuhan. Kamu nggak ingin kan pakaian dan wajah kamu ikutan terkena warna hitam?

Baca juga: 3 Rekomendasi Hair Tonic untuk Rambut Rontok dan Mulai Botak!

2. Innisfree Jelly Concealer

innisfree-real-hair-make-up-jelly-concealer-75g-2colors

Innisfree Jelly Concealer juga bisa jadi salah satu pilihan untuk menutup bagian kepala kamu yang botak. Nah berhubung bentuknya seperti cushion, produk ini lebih mudah diaplikasikan dibandingkan hair fiber, tapi pigmentasinya nggak sepekat hair fiber. Jadi, produk ini cocok untuk diaplikasikan untuk hairline di bagian ujung kepala, supaya hasilnya lebih natural! Sayangnya, produk Innisfree Jelly Concealer belum available di Indonesia. Terakhir saya membeli produk ini, saya mendapatkannya ketika berada di Innisfree Korea. Innisfree Jelly Concealer punya ketahanan yang cukup lama, sekitar 4-5 jam, serta memiliki 5 warna yang berbeda yaitu  Black, Espresso Brown, Urban Brown, Rose Brown, dan Honey Brown.

3. The Face Shop Quick Hair Puff

42640377_96fc1285-f43b-4bf7-a3d1-682754c57c2a_1000_1000

The Face Shop Quick Hair Puff merupakan gabungan antara cushion dengan hair pigments. Jadi, kamu bisa aplikasikan dengan cara menepuk-nepuk bagian kepala yang botak dengan cushion, hingga powder pigments-nya keluar dan menutupi bagian yang botak. The Face Shop Quick Hair Puff memiliki 2 shades yang berbeda, Natural Brown dan Dark Brown, serta memiliki pigmentasi paling ringan dibandingkan dengan Hair Fibre dan Jelly Concealer.

Baca juga: Kenapa Rambut Rontok? Ini Beberapa Penyebabnya

Jadi itu adalah 3 produk yang bisa kamu coba untuk menutupi bagian kebotakan pada kepala. Produk yang kamu gunakan bisa disesuaikan dengan pigmentasi yang kamu inginkan, serta area di mana kamu ingin mengaplikasikannya. Kalau kamu ingin menutup kebotakan di bagian tengah kepala, gunakan yang pigmentasinya tinggi seperti Toppik Hair Fiber, sedangkan kalau ingin menutup kebotakan di bagian ujung hairline, lebih baik gunakan yang medium to small coverage yaitu Innisfree Jelly Concealer maupun The Face Shop Quick Hair Puff. But back again, you can do whatever you want!

Gimana menurut kamu? Apakah kamu akan mencoba salah satu dari produk ini? Share di komen ya!

 

Foto: Dok. wallmart.ca, kpopmart.com, thefaceshop.com, pinterest.com, toppik.com.

The post Rekomendasi Hair Makeup untuk Menutupi Bagian Kepala Botak! appeared first on Female Daily.

Kulit Kepala Bermasalah Sejak WFH, Berikut Cara Mengatasinya!

$
0
0

Home-remedies-for-an-itchy-scalp-from-Liz-Earle-Wellbeing

3 HAIR TONIC UNTUK RAMBUT RONTOK

Bagaimana cara mengatasi kulit kepala bermasalah saat WFH?

Semenjak WFH, salah satu masalah yang terjadi yang perlu saya hadapi adalah masalah kulit kepala.  Di saat saya lagi konsentrasi mengerjakan aktivitas sehari-hari, tangan saya seringkali tanpa sadar menggaruk kulit kepala, dan menyadari bahwa rambut saya berketombe! Padahal, dahulu kulit kepala saya bukan tipe yang sering bermasalah. Hal ini lumayan bikin saya stres, sih. Bayangkan, setiap kali saya menggaruk kepala, bagaikan ada confetti ketombe berjatuhan. Ew banget kan?

Tapi ternyata, I'm not alone! Banyak juga yang mengatakan bahwa sejak WFH, kulit kepala mereka mulai bermasalah mulai dari rambut rontok, ketombe, maupun flaky scalp. Nggak peduli jenis rambut kamu apa, baik yang lurus maupun keriting sekalipun, banyak yang mengalami hal ini! Faktor genetik, lingkungan, alergi, dan hormon sebetulnya banyak berperan dalam berbagai masalah kulit kepala. Selain itu, stress and hygiene level kamu juga sangat berpengaruh. Banyak yang jadi jarang mencuci rambut sejak WFH! Simak yuk di bawah ini, kenapa sih flaky scalp maupun dandruff bisa sering terjadi?

 Flaky Scalp VS Dandruff

rambut diwarna ketombe (2)

Sebelum kita bahas lebih lanjut, penting bagi kita untuk mengerti perbedaan antara flaky scalp dengan ketombe. Flaky scalp adalah kondisi di mana kulit kepala kamu kering sehingga terjadi iritasi, dan terbentuk serpihan-serpihan kulit kepala. Sedangkan, ketombe terjadi ketika mikrobioma pada kulit kepala menjadi nggak seimbang. Di setiap kulit kepala kita terdapat ragi alami yang hidup, yang ketika ada pada kadar tertentu nggak akan menimbulkan masalah. Tetapi, ada jenis ragi yaitu Malassezia yeasts yang tumbuh terlalu banyak, sehingga bisa menyebabkan sel kulit kepala membelah dengan terlalu cepat, sehingga menghasilkan ketombe!

Triggers

Ada beberapa hal yang bisa memicu ketombe maupun flaky scalp bisa terjadi, salah satu pemicu utamanya adalah kulit kepala yang kering. Itu sebabnya di udara yang dingin, kulit kepala lebih rentan berketombe dan menjadi flaky akibat udara yang dingin menyebabkan kulit jadi kering. Itu sebabnya, penting juga bagi kita untuk exfoliate bagian kulit kepala! Bayangkan, di kulit kepala kamu terdapat lapisan dry shampoo, shampoo yang nggak terbilas, minyak, serta kotoran yang menumpuk!

Baca juga: 5 Rekomendasi Shampoo untuk Kulit Kepala Seboroik Dermatitis!

Solutions

Solusi untuk mengatasi ketombe dan flaky scalp, tentu saja adalah dengan merawat kulit kepala. Salah satu hal yang bisa kamu lakukan adalah menggunakan produk-produk berbahan natural untuk menyembuhkan kulit kepala, tanpa mempengaruhi kondisi rambut. Kamu juga bisa gunakan exfoliating scrub untuk membersihkan minyak maupun sel kulit mati pada kulit kepala. Kalau kamu nggak mau menggunakan hair scrub, kamu bisa juga gunakan hair oil yang mampu mengatasi kulit kepala kering. Aplikasikan pada kulit kepala yang kering, diamkan selama 30 menit sebelum mencuci rambut. Gunakan juga shampoo yang kaya akan fatty acid dan bebas paraben maupun sulfat. Sebab kedua ingredients ini mampu strip off natural oils, serta mempermudah tumbuhnya bakteri.

Products to use

Nah, kalau kamu bingung mengatasi flaky scalp maupun ketombe, berikut adalah beberapa produk yang bisa kamu coba!

1. Eucalie Hair Treatment Shampoo

 Eucalie-shampoo-600

Shampoo organik yang lembut (Sulfate-Free) dengan pH-balanced dan diformulasikan dengan bahan-bahan premium dari Organic Baobab Peptides, Sphingony, Rosemary, dan Essential Oil. Shampoo ini adalah salah satu shampoo yang efektif banget mengatasi kerontokan, menguatkan akar rambut, mengurangi gatal-gatal, serta memperbaiki tekstur sehingga rambut jadi lembut. Formulanya yang sulfate free, cocok untuk kamu yang punya kulit kepala kering dan berketombe.

2. The Body Shop Fuji Green Tea Scrub Shampoo

FUJI_GREEN_TEA_SCRUB_SHAMPOO_240ML_1_INRSLPS643

Untuk mengatasi kulit kepala supaya nggak ada lapisan kotoran yang menimbun di rambut, kamu bisa coba The Body Shop Fuji Green Tea Scrub Shampoo! Produk ini diperkaya dengan Japanese green tea dan Community Trade honey. Membantu membersihkan kulit kepala dengan lembut, membantu mengurangi penumpukan residu produk penataan rambut agar tambut tampak berkilau dan sehat. It's also 100% vegetarian!

3. Real Mary by Rated Green Energizing Scalp Spray

5c9ae712476a2

Formula yang meremajakan dengan cold brewed organic rosemary dan bahan-bahan alami ini mampu menenangkan dan memberi nutrisi pada rambut rusak, stres, dan sensitif. Dengan Biotin dan Black Complex 3 yang kaya nutrisi memperkuat rambut halus dan tipis serta merekonstruksi folikel rambut dengan cepat, memberi nutrisi yang dibutuhkan kulit kepala untuk pertumbuhan rambut yang alami. Kulit kepala terasa lebih bersih dan segar, rambut terasa lebih tebal dan bervolume.

Baca juga: 3 Rekomendasi Hair Tonic untuk Rambut Rontok dan Mulai Botak!

4. The Body Shop Ginger Anti Dandruff Shampoo

ginger_shampoo-tmb

Shampoo yang jadi favorit FD Babes, The Body Shop Ginger Shampoo  ini memang dikhususkan bagi kamu yang memiliki kulit kepala yang flaky. Sebelum saya menggunakan produk ini, kulit kepala saya saat itu memiliki red patches, serta bersisik akibat terlalu kering. Saya gunakan produk ini selama satu minggu, langsung sembuh saat itu juga! Rambut saya nggak lagi flaky, kulit kepala saya yang kemerahan juga hilang. Seperti namanya, wanginya juga wangi ginger yang soothing. Harga sebotolnya sekitar Rp 119.000/250ml. Tapi, tersedia juga dalam value bottle seharga Rp160.000 dengan ukuran yang lebih besar (400ml).

Nah, itu adalah beberapa produk yang bisa bantu kamu mengatasi kulit kepala yang bermasalah, serta beberapa pemicunya! Jadi, setelah kamu mempelajari hal ini, kamu jadi bisa tahu bagaimana mengatasinya secara efektif. Saya sendiri telah mencoba beberapa produk di atas, dan telah merasakan sendiri hasilnya!

Gimana dengan kamu? Apakah kamu juga mengalami masalah kulit kepala selama WFH? Kamu bisa coba beberapa produk di atas!

 

Foto: Dok. Female Daily, courtesy of brands, freepik.com, ratedgreenus.com.

The post Kulit Kepala Bermasalah Sejak WFH, Berikut Cara Mengatasinya! appeared first on Female Daily.

Rambut Kering dan Rusak? Atasi dengan Produk Perawatan Rambut Mengandung Keratin

$
0
0

HAIR MASK UNTUK BIKIN RAMBUT LEBIH HALUS DAN TAMPAK LURUS

HAIR MASK UNTUK BIKIN RAMBUT LEBIH HALUS DAN TAMPAK LURUS2

Rambut kering, kasar, dan rapuh adalah tanda-tanda rambut rusak. Tapi, jangan khawatir. Rambut rusak masih bisa diperbaiki agar kembali sehat, lembut dan berkilau. dengan produk-produk perawatan rambut yang mengadung keratin.

Sama halnya dengan gadget atau produk-produk elektronik, rambut juga bisa rusak, lho. Rambut jadi kehilangan kilau alami dan elastisitasnya, sehingga jadi kasar dan sulit diatur. Pokoknya rambut jadi kelihatan kayak sapu ijuk! Hal ini disebabkan oleh rusaknya lapisan keratin pada rambut. Buat yang belum tahu, keratin itu apa, bisa cari tahu lebih lanjut di artikel berikut. Namun, sederhananya, keratin adalah protein yang membentuk struktur alami rambut, kuku dan kulit. 

Keratin pada rambut bisa rusak akibat penggunaan styling tools yang mengeluarkan panas seperti hair dryer dan catokan, pewarnaan rambut, juga pelurusan atau pengeritingan rambut dengan bahan-bahan kimia. Keratin juga dapat rusak akibat faktor lain seperti penggunaan hair care yang tidak tepat, lingkungan, kurangnya konsumsi makanan bergizi, dehidrasi hingga ‘faktor u’ alias usia.

Nah, kalau rambutmu rusak, jangan buru-buru potong rambut. Sayang kan, kalau rambutmu harus dibabat? Sebelum kerusakannya makin parah, yuk rawat rambut kering dan rusak dengan menggunakan produk perawatan rambut mengandung keratin ini!

Baca juga: Manfaat Keratin Pada Rambut Kamu Yang Perlu Kamu Tahu | Beautypedia

Shampoo

asian-women-bathing-she-was-bathing-washing-hair-she-is-happy_46139-620

Langkah paling sederhana untuk merawat rambut rusak adalah dengan memilih shampoo yang tepat. Selain itu, disarankan untuk tidak keramas terlalu sering, karena kandungan surfactant dalam shampoo bisa membuat rambut kehilangan kelembapan alaminya. Akibatnya, rambut jadi terasa lebih kering.

Pilihan shampo mengandung keratin ini cocok banget kalau kamu lagi nyari shampo untuk rambut kering dan rusak. Moisture Honey Daily Shampoo dari The Bath Box adalah salah satu dari sekian banyak shampo mengandung keratin. Shampo ini terbuat dari 30% real honey dan real lemon juice, serta mengandung keratin yang diklaim sebagai keratin generasi terbaru, yang sama dengan keratin pada rambut. Harga sebotol Moisture Honey Daily Shampoo ini adalah Rp 185.000,-.

Pilihan lainnya adalah Moist, Diane Damage Repair Shampoo. Moist, Diane adalah best selling shampoo brand asal Jepang yang kini sudah officially masuk ke Indonesia. Semua varian shampo dan kondisionernya mengandung jenis keratin yang berbeda-beda, sesuai kebutuhan rambut. Nah, varian Damage Repair Shampoo-nya paling cocok untuk rambut kering dan rusak. Mengandung organic argan oil dan amino keratin yang diklaim dapat melembutkan dan menutrisi rambut yang rusak akibat treatment kimiawi dan penggunaan styling tools. Bagusnya lagi, semua varian produk Moist, Diane ini bebas dari paraben, silikon dan pewarna buatan. Harganya cukup terjangkau, lho. Satu botolnya berisi 450 ml, dan dibanderol seharga Rp 130.000,-. Bakal awet berbulan-bulan, deh.

Conditioner

kerastase fondant

Kondisioner akan membuat rambut terasa lebih lembut dan nggak kering setelah keramas. Berbagai pilihan kondisioner dengan kandungan keratin pun tersedia. Misalnya saja Kerastase Fondant Fluidealiste yang memiliki kandungan Morpho-Kératine™ Complex yang dapat mengembalikan kondisi serat rambut sehingga rambut jadi lebih mudah diatur dan nggak gampang kusut. Harga kondisioner dari Kerastase ini memang nggak murah, yakni di kisaran Rp 500.000-an.

Pilihan yang lebih affordable adalah L'Oreal Professionnel Prokeratin Liss Unlimited Conditioner. Produk ini cocok untuk kamu yang ingin mengatasi rambut kasar dan kusut, atau rambut yang diluruskan. Mengandung kombinasi dari pro-keratin, minyak kemiri (kukui nut oil) dan evening primrose oil, kondisioner ini bisa kamu dapatkan dengan kisaran harga Rp 140.000 – 200.000-an.

Baca juga: Keratin Treatment untuk Rambut Kering dan Rusak

Hair Mask

MAKARIZO HAIR ENERGY FIBERTHERAPY ROYAL JELLY EXTRACT - HAIR MASK 2

Yang nggak kalah penting dari perawatan rambut rusak adalah menggunakan hair mask secara rutin, dua hingga tiga kali seminggu. Pilihan hair mask keratin yang bisa dicoba pun banyak. Salah satunya adalah Nara Keratin Complex Protein Hair Mask. Ternyata, produk ini lokal punya lho, tepatnya dari Medan. Hair mask ini isinya banyak banget, yaitu 500 gram, dan harganya nggak kalah hemat, hanya Rp 95.000 – 130.000-an. Sesuai namanya, hair mask ini mengandung keratin, ditambah dengan kandungan argan oil, yang memang ingredients terbaik untuk melembutkan dan memperbaiki rambut rusakmu.

Mau yang lebih hemat dan gampang dicari? Ada Makarizo Hair Energy Fibertherapy Royal Jelly Extract. Hair mask Makarizo ini tersedia dalam kemasan jar isi 500 gr seharga Rp 70.000,- dan kemasan sachet 60 gr dan 30 gr seharga Rp 12.000 dan 6.000,- saja. Varian Roal Jelly ini paling cocok untuk rambut kering dan kasar.

Serum

furatasse

Last but not least, rambut rusakmu juga perlu dinutrisi menggunakan produk leave-on seperti hair oil atau hair serum. Ada Furatasse Keratin Serum yang menutrisi rambut kering dan rusak. Serum ini juga bisa jadi heat protector sebelum mencatok atau mengeringkan rambut. Serum ini bikin rambut nggak rewel dan gampang berantakan. Harganya adalah Rp 185.000,- untuk satu botol serum ini.

Pilihan ekonomisnya datang dari Ellips Pro Keratin Complex Hair Vitamin varian Hair Repair. Selain murah meriah, serum ini juga gampang banget dicari. Seperti vitamin rambut dari Ellips pada umumnya, varian ini juga dikemas dalam bentuk kapsul. Jadi, takaran tiap kali pemakaian bakalan selalu sama. Varian Hair Repair ini memang diperuntukkan memperbaiki kondisi rambut rusak dengan kandungan pro-keratin dan jojoba oil. Hargana? Cuma Rp 11.000-an untuk kemasan blister, dan 80.000-an untuk kemasan jar.

Demi rambut kembali sehat dan berkilau, apa aja pasti dilakukan. Termasuk merawat rambut dengan produk-produk pilihan. Semoga rekomendasi produk hair care dengan kandungan keratin ini bisa membantu mengatasi problem rambut rusakmu. Selamat mencoba!

Gambar: The Bath Box, Instagram @moistdianeid, amazon, L'oreal Professionnel, Tokopedia, Shopee, Guardian Indonesia

 

 

The post Rambut Kering dan Rusak? Atasi dengan Produk Perawatan Rambut Mengandung Keratin appeared first on Female Daily.

Viewing all 360 articles
Browse latest View live


<script src="https://jsc.adskeeper.com/r/s/rssing.com.1596347.js" async> </script>